Anugerah Pamuji

Anugerah Pamuji

Editor

Memulai petualangan sebagai jurnalis olahraga bertepatan dengan Piala Dunia 2010, Anugerah kemudian mendedikasikan dirinya di dunia jurnalistik terkhusus di platform digital selama lebih dari 10 tahun. Dia pernah menjadi content writer di website resmi Liverpool edisi Bahasa Indonesia dan memegang peran yang sama di beIN Sports Indonesia. Dia juga sempat menangani klub J-1 League, Cerezo Osaka, versi Bahasa Indonesia sebagai Social Media Manager dan bergabung di salah satu website esport terbesar di Indonesia, One Esport.

Sejak 2021, Anugerah dipercaya menjabat posisi editor GOAL Indonesia, berperan dalam mengorganisasi agenda editorial seperti perencanaan feature news serta penulisan analisis dari sebuah isu sepakbola, sembari memahami prilaku audiens, kinerja dan traffic web dalam meningkatkan SEO lewat Google Analytic. 

Legenda Brazil Ronaldo Nazario dan bintang legendaris Belanda Dennis Bergkamp mungkin jadi orang paling "berjasa" yang membuat Anugerah menyelami jurnalistik. Mengidolakan dua pesepakbola hebat ini tak serta merta memuluskan cita-citanya jadi pesepakbola profesional. Sebab, pada akhirnya dia tersadar bahwa kecintaannya pada sepakbola tak perlu berakhir di lapangan jika di ruang redaksi pun bisa tetap berkontribusi dan terkoneksi pada olahraga nomor wahid sejagat raya ini. Dia selalu memegang petuah Jose Mourinho: "Ada banyak penyair di sepakbola, tetapi mereka tidak memenangkan gelar."

Bidang spesialisasi Anugerah di GOAL Indonesia di antaranya:

  • Analisis data statistik pemain
  • Analisis milestone/rekor di sepakbola
  • Pandit untuk klub Arsenal
  • Meningkatkan SEO

XI Sepanjang Masa Anugerah (4-3-1-2)

Claudio Taffarel; Cafu, Tony Adams, Alessandro Nesta, Paolo Maldini; Cesc Fabregas, Xabi Alonso, Patrick Vieira; Zinedine Zidane; Ronaldo Nazario, Dennis Bergkamp

Artikel oleh Anugerah Pamuji
  1. Baru Enam Bulan Gabung, Duran Mau Hengkang

    Jhon Duran akan meninggalkan Al-Nassr hanya enam bulan setelah bergabung dengan klub Liga Pro Saudi dalam transfer besar senilai £70 juta dari Aston Villa. Meskipun mencetak gol dan berkolaborasi dengan Cristiano Ronaldo, penyerang asal Kolombia tersebut kini bersiap untuk bergabung dengan Fenerbahce asuhan Jose Mourinho dengan status pinjaman, saat Al-Nassr mengalami perubahan besar-besaran musim panas ini setelah musim tanpa trofi mereka.

  2. 📽️ | Ini Versi Jahat! Ada "Bukayo Saka" Di Chelsea!

    Bek Chelsea Tosin Adarabioyo menyebut rekan setimnya, Tyrique George, sebagai kembaran dari bintang Arsenal dan Inggris, Bukayo Saka, versi jahat. Winger The Blues tersebut menikmati musim yang sukses dengan tim London Barat di bawah Enzo Maresca, dan sedang berada di Piala Dunia Antarklub saat Chelsea bersiap untuk pertandingan Babak 16 besar melawan Benfica di Bank of America Stadium.

  1. Amorim Minta Ke Petinggi MU: Boyong Teman Sekampungnya

    Ruben Amorim telah membuat permintaan pribadi untuk membawa Acacio Valentim ke dalam staf belakang Manchester United. Pembicaraan sudah berlangsung antara klub dan pelatih berpengalaman asal Portugal tersebut, yang baru saja meninggalkan Braga. Langkah ini merupakan bagian dari upaya restrukturisasi yang lebih luas di Old Trafford di bawah pelatih baru setelah musim mereka yang buruk.

  2. Brad Pitt: Saya Mencintai Messi!

    Superstar Hollywood Brad Pitt telah mengungkapkan bahwa ia adalah penggemar Lionel Messi dan telah terbuka tentang penampilan kapten Argentina di Piala Dunia 2022. Pemenang tujuh kali Ballon d'Or ini melakukan apa yang diharapkan darinya sepanjang kariernya ketika ia memimpin La Albiceleste meraih gelar dunia ketiga mereka. Bintang 'Fight Club' tersebut mengungkapkan kekagumannya terhadap kapten Inter Miami.