Halaman ini berisi tautan afiliasi. Ketika Anda berlangganan melalui tautan yang disediakan, kami dapat memperoleh komisi.
Julian Alvarez Manchester City 2022-23Getty

Manchester City Vs Burnley: Live Streaming & TV, Prediksi, Susunan Pemain, dan Kabar Terkini

Manchester City bakal menjamu jagoan Divisi Championship, Burnley, pada perempat-final Piala FA musim 2022/23 di Stadion Etihad, Minggu (19/3) dini hari WIB.

The Citizens dalam misi mencapai semi-final untuk tahun kelima beruntun. Sementara The Clarets berusaha menembus empat besar untuk kali pertama sejak musim 1973/74!

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Menilik rekor pertemuan kedua tim, City masih terlalu superior. Dua pertemuan terbaru tersaji pada Liga Primer Inggris musim lalu dan skuat Pep Guardiola menang dengan skor identik 2-0.

(Live Streaming Man City v Burnley)

Laga perempat-final Piala FA musim 2022/23 antara Man City kontra Burnley akan disiarkan langsung oleh Vidio & Bein Sports 3 pada Minggu (19/3) dini hari WIB.

Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

LIVE streaming: Vidio & Bein Sports 3

(Kapan Pertandingan Man City vs Burnley)

Pertandingan: Man City vs Burnley

Tanggal: Minggu, 19 Maret 2023

Sepak mula: 00:45 dini hari WIB

Stadion: Stadion Etihad

(Prediksi Skuat Man City)

Guardiola bakal merotasi susunan pemainnya setelah kemenangan atas RB Leipzig di Liga Champions, Selasa lalu.

Kiper Stefan Ortega akan kembali dipercaya. Dua pemain muda di lini defensif, yakni Rico Lewis dan Sergio Gomez, juga bisa diturunkan. Menjadi tumpuan di depan bukan Erling Haaland, melainkan Julian Alvarez.

Formasi 4-3-3

Kiper: Ortega

Belakang: Lewis, Stones, Laporte, Ake

Tengah: De Bruyne, Phillips, Bernardo

Depan: Mahrez, Alvarez, Foden

(Prediksi Skuat Burnley)

Kiper Arijanet Muric—yang mencatatkan lima penampilan untuk Man City sebelum bergabung dengan Burnley musim panas lalu—bisa kehilangan tempat di 11 pertama dari Bailey Peacock-Farrell , yang dipercaya menjadi starter di setiap laga Piala FA untuk The Clarets musim ini.

Ashley Barnes mencetak gol terakhirnya di Piala FA melawan Man City serta gol tandang terakhir Burnley di Etihad dalam kekalahan 4-1 pada putaran ketiga di musim 2017/18.

Formasi 4-2-3-1

Kiper: Peacock-Farrell

Belakang: Roberts, Ekdal, Beyer, Maatsen

Tengah: Cork, Cullen; Zaroury, Gudmundsson, Tella

Depan: Barnes

(Pratinjau)

Memenangkan tiga gelar tersisa tetap dalam jangkauan Man City musim ini dan pasukan Guardiola akan mengincar tempat mereka di Wembley untuk tahun kedelapan beruntun.

City perkasa di Etihad sejak jeda Piala Dunia. Mereka tidak terkalahkan dengan delapan kemenangan dan sekali imbang dalam sembilan pertandingan. The Citizens telah memenangkan 10 dari 10 pertandingan kandang Piala FA terakhir mereka, dengan mencetak total 41 gol dan hanya kebobolan empat!

Namun, kekalahan kandang terakhir Man City di Piala FA adalah melawan tim Divisi Championship lainnya kala mereka dipermalukan Middlesbrough 2-0 pada Januari 2015. Kini, mereka tidak dapat meremehkan Burnley-nya Kompany yang sedang terbang tinggi.

Burnley menjadi tim dengan pendekatan menyerang sejak Kompany ditunjuk menggantikan Sean Dyche per musim panas lalu.

The Clarets kini di ambang kembali ke Liga Primer Inggris setelah kokoh di puncak klasemen sementara Championship. Mereka duduk manis di pucuk sejak akhir Oktober lalu.

Burnley telah mengalahkan Bournemouth, Ipswich, dan Fleetwood Town untuk mencapai perempat-final Piala FA pertama klub dalam 20 tahun, tapi harapan untuk melenggang ke Wembley terbilang tipis mengingat mereka telah kalah dalam 10 pertemuan terakhir dengan Man City di lintas ajang dengan skor agregat 34-1!

Prediksi: Man City 2-0 Burnley

Iklan