FBL-KSA-SUPERCUP-BARCELONA-REAL MADRIDAFP

DAFTAR JUARA Piala Super Spanyol (1982-2026)

Barcelona berhasil meraih gelar juara Supercopa de Espana alias Piala Super Spanyol setelah menang 3-2 atas Real Madrid pada laga final yang berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1) dini hari WIB.

Dua klub terbesar di Spanyol itu bertemu di final Supercopa de Espana empat musim berturut-turut, dan Blaugrana selaku juara bertahan yang pertama memecah kebuntuan. Setelah sesaat sebelumnya menyia-nyiakan peluang yang jauh lebih emas dan bersih, Raphinha akhirnya mengukir namanya di papan skor pada menit ke-36 ketika tembakannya dari pinggir kotak penalti menaklukkan Thibaut Courtois.

Lalu, dalam sekuens penuh kegilaan di penghujung babak pertama, Barca dan Madrid saling berbalas TIGA kali dalam kurun lima menit injury time. Vinicius Junior menyamakan skor dengan sebuah gol solo ciamik, mengolongi Jules Kounde sebelum melepaskan tembakan yang tak bisa digapai Joan Garcia pada menit 45+2. 

Robert Lewandowski lalu mengembalikan keunggulan Barcelona dengan mencungkil bola melewati Courtois pada menit 45+4, meski skor kembali netral dua menit berselang ketika tembakan Gonzalo Garcia mengenai bagian bawah mistar sebelum melewati garis gawang secara dramatis.

Barcelona unggul untuk ketiga kalinya saat tembakan yang dilepaskan Raphinha sembari terpeleset mengenai kaki Raul Asencio dan terbang menukik masuk ke gawang Courtois pada menit ke 73.

Adapun sejak edisi 2019, Piala Super Spanyol digelar dengan format baru yang melibatkan empat tim. Di babak semifinal, Real Madrid menjungkalkan Atletico Madrid, sementara Barcelona membantai Athletic Bilbao 5-0. Berkat keberhasilan ini, Barca sekarang unggul tiga trofi dari Madrid selaku pesaing terdekat di ajang Piala Super Spanyol.

DAFTAR JUARA PIALA SUPER SPANYOL

 
TAHUN JUARA SKOR RUNNER-UP 
1982Real Sociedad0-1, 4-0

(agg 4-1)
Real Madrid
1983Barcelona3-1, 0-1

(agg 3-2)
Athletic Bilbao
1984Athletic BilbaoOtomatis juara  karena meraih double 
1985Atletico Madrid3-1, 0-1

(agg 3-2)
Barcelona
1986-tidak  digelar 
1987-tidak  digelar
1988Real Madrid2-0, 1-2

(agg 3-2)
Barcelona
1989Real MadridOtomatis juara  karena meraih double 
1990Real Madrid1-0, 4-1

(agg 5-1)
Barcelona
1991Barcelona1-0, 1-1

(agg 2-1)
Atletico Madrid
1992Barcelona3-1, 2-1

(agg 5-2)
Atletico Madrid
1993Real Madrid3-1, 1-1

(agg 4-2)
Barcelona
1994Barcelona2-0, 4-5

(agg 6-5)
Zaragoza
1995Deportivo La Coruna3-0, 2-1

(agg 5-1)
Real Madrid
1996Barcelona5-2, 1-3

(agg 6-5)
Atletico Madrid
1997Real Madrid1-2, 4-1

(agg 5-3)
Barcelona
1998Mallorca2-1, 1-0

(agg 3-1)
Barcelona
1999Valencia1-0, 3-3

(agg 4-3)
Barcelona
2000Deportivo La Coruna0-0, 2-0

(agg 2-0)
Espanyol
2001Real Madrid1-1, 3-0

(agg 4-1)
Zaragoza
2002Deportivo La Coruna3-0, 1-0

(agg 4-0)
Valencia
2003Real Madrid1-2, 3-0

(agg 4-2)
Mallorca
2004Zaragoza0-1, 3-1

(agg 3-2)
Valencia
2005Barcelona3-0, 1-2

(agg 4-2)
Real Betis
2006Barcelona1-0, 3-0

(agg 4-0)
Espanyol
2007Sevilla1-0, 5-3

(agg 6-3)
Real Madrid
2008Real Madrid2-3, 4-2

(agg 6-5)
Valencia
2009Barcelona2-1, 3-0

(agg 5-1)
Athletic Bilbao
2010Barcelona1-3, 4-0

(agg 5-3)
Sevilla
2011Barcelona2-2, 3-2

(agg 5-4)
Real Madrid
2012Real Madrid2-3, 2-1

(agg 4-4)
Barcelona
2013Barcelona1-1, 0-0

(agg 1-1)
Atletico Madrid
2014Atletico Madrid1-1, 1-0

(agg 2-1)
Real Madrid
2015Athletic Bilbao4-0, 1-1

(agg (5-1)
Barcelona
2016Barcelona2-0, 3-0

(agg 5-0)
Sevilla
2017Real Madrid3-1, 2-0

(agg 5-1)
Barcelona
2018Barcelona2-1Sevilla
2019/20Real Madrid0-0 (pen 4-1)Atletico Madrid
2020/21Athletic Bilbao3-2 (aet)Barcelona
2021/22Real Madrid2-0Athletic Bilbao
2022/23Barcelona3-1Real Madrid
2023/24Real Madrid4-1Barcelona
2024/25Barcelona5-2Real Madrid
2025/26Barcelona3-2Real Madrid

Rekapitulasi Gelar Juara

16 - Barcelona
13 - Real Madrid
3 -  Athletic Bilbao, Deportivo La Coruna
2 - Atletico Madrid
1 - Valencia, Real Zaragoza, Mallorca, Sevilla, Real Sociedad

Daftar lengkap juara liga-liga top Eropa

Daftar juara Piala Eropa / Liga Champions Daftar juara Liga Europa / Piala Uefa  Daftar juara Piala Super Eropa 
Daftar juara Liga Italia Daftar juara Coppa Italia Daftar juara Piala Super Italia 
Daftar juara Liga Inggris Daftar juara Piala FA Daftar juara Piala Liga Inggris 
Daftar juara Liga Spanyol Daftar juara Copa del Rey Daftar juara Piala Super Spanyol  
Daftar juara Liga Prancis Daftar Juara Coupe de France Daftar juara Coupe de la Ligue 
Daftar juara Liga Belanda Daftar Juara Community Shield Daftar juara Piala Dunia U-17 
Daftar juara Liga Indonesia / Liga 1 Daftar juara Piala Indonesia Daftar juara Piala Asia U-19 
Daftar juara Liga Jerman Daftar juara DFB Pokal Daftar juara Piala Asia U-16 
Daftar juara Piala Asia Daftar juara Piala AFF Daftar juara Liga Champions Asia 
Daftar juara Piala Dunia Daftar juara Piala Dunia Antarklub Daftar juara Piala Dunia Wanita 
Daftar juara Copa America Daftar juara Euro Daftar juara Piala Afrika 
   
Iklan
0