Ambrizal Umanailo, kini menjadi idola baru di Borneo FC. Pergerakannya yang lincah dalam menyisir sisi sayap membuat barisan belakang kewalahan untuk menghalaunya dalam setiap pertandingan yang digelar.
Dari tiga pertandingan yang telah dilakoni, Ambrizal selalu dipercaya tampil sejak menit awal. Ini menjadi bukti kalau peran pesepakbola berusia 21 tahun tersebut sangat penting.
Sadar dengan situasi tersebut, bek Persija Jakarta Rezaldi Hehanussa, menyebut akan mematikan pergerakan Ambrizal. Langkah ini dilakukan agar timnya dapat memetik kemenangan ketika bersua Borneo FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (14/4).
Apalagi, Rezaldi menyatakan telah paham dengan kekuatan yang dimiliki Ambrizal. Lantaran mereka sempat berada satu tim pada musim lalu di Persija.
"Dia [Ambrizal] adalah pemain yang bagus. Insya Allah dengan semangat kerja keras, saya siap mematikan pergerakan dari Ambrizal," ucap Rezaldi.
Kemenangan menjadi target yang diusung Persija pada laga tersebut. Saat ini, Ismed Sofyan dan kawan-kawan menduduki posisi sepuluh klasemen dengan mengemas empat poin dari tiga pertandingan.




