Edinson Cavani PSGGetty Images

Tammy Abraham Sayangkan Kegagalan Chelsea Boyong Edinson Cavani

Tammy Abraham sempat girang ketika Chelsea berminat pada penyerang senior macam Edinson Cavani karena nantinya ia berkesempatan menimba ilmu darinya.

Chelsea diketahui bertanya soal kemungkinan meminjam Cavani dari Paris Saint-Germain pada Januari kemarin hingga akhir musim, namun ia memutuskan untuk bertahan.

Selain Cavani, nama penyerang Napoli Dries Mertens juga menjadi target untuk The Blues dan, selagi Tammy mengaku akan senang untuk bermain bersama penyerang top, dia merasa percaya diri bisa memberi impak di pertandingan ke depan melawan Manchester United, Tottenham Hotspur hingga Bayern Munich.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

“Para pemain yang kita bicarakan akan datang, seperti Cavani dan penyerang top lainnya, sudah bermain di level atas selama bertahun-tahun,” buka Tammy seusai timnya bermain imbang 2-2 di markas Leicester City. “Sejatinya akan menyenangkan jika dia datang ke sini. Dia akan jadi seseorang yang bisa saya jadikan panutan dan saya ambil ide-idenya.

“Sayangnya itu tidak terwujud dan, buat saya, hal itu membuat dorongan tambahan serta tekad untuk mengklaim posisi saya dan menjadi yang terbaik. Saya pikir bermain untuk klub seperti Chelsea, di sana akan selalu ada tekanan.

“Bagi saya, ini adalah soal berada di tempat yang tepat di waktu tepat dan meyakini pada diri sendiri serta kemampuan yang dimiliki. Saya yakin saya akan mencetak beberapa gol lagi. Saya menyukai tekanan dan senang bermain di bawah tekanan.

“Saya sendiri tidak bisa mengeluh, ini sudah menjadi musim yang hebat sejauh ini. Saya ingin terus mendorong. Saya ingin tampil bagus di Liga Champions. Juga, masih ada banyak laga besar ke depan. Saya harus siap untuk itu dan mengambil kesempatan saya.”

Abraham merupakan topskor Chelsea di Liga Primer musim ini dengan koleksi 13 gol dari 24 penampilan.

Iklan