Footer Banner EPLGetty, Goal

Christian Eriksen Minta Fans Abaikan Rumor Dirinya

Christian Eriksen menegaskan, dirinya sama sekali tidak menyimpan niatan untuk angkat kaki dari Tottenham Hotspur di bursa transfer berikutnya.

Sang playmaker kontraknya bersama Spurs akan berakhir pada pengujung musim nanti. Klub-klub ambisius seperti Juventus, Barcelona dan Real Madrid disebut-sebut sangat menginginkan tenaganya.

Meski begitu, Eriksen memastikan dia akan setia bersama The Lilywhites dan meminta fans tetap tenang dalam menyikapi spekulasi mengenai masa depannya.

Selepas bermain bagi Denmark di laga kontra Irlandia yang berakhir skor kacamata, Eriksen berujar: "Ada banyak laporan yang mencuat."

"Janganlah mempercayainya, jangan percaya laporan yang saya sendiri tidak mengetahui," tandasnya.

Eriksen sendiri tidak mengetahui apakah dia tengah dipersiapkan Spurs untuk meneken kontrak baru atau akan dilepas pada musim panas mendatang. 

Namun, muncul kekhawatiran di benak para suporter Spurs soal masa depan Eriksen yang ramai diberitakan akan berpaling ke klub lain pada musim depan.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Ketika Wasit Menangis Di Pelukan Virgil Van Dijk
2.Januari, Chelsea Siap Belanjakan £200 Juta
3.Pelatih Persija Terharu Dengan Koreografi Jakmania
4.Tak Ada Lagi Lelucon Timnas Inggris
5.Koefisien UEFA: Real Madrid & 25 Klub Terbaik Eropa November
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner EPL
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0