Tiga kemenangan berturut-turut diraih Manchester United setelah sebelumnya mengalami tren negatif. Meningkatnya performa bek Victor Lindelof dinilai jadi salah satu sebab penampilan cemerlang pasukan Jose Mourinho akhir-akhir ini.
Lindelof dianggap memberi kontribusi besar dalam skema empat pemain belakang The Red Devils. Teraktual, United meraih kemenangan emosional menghadapi Juventus dengan skor 2-1.
Defender kelahiran Swedia itu disebut tampil dominan mengawal lini pertahanan Setan Merah belakangan ini.
"Performa Victor Lindelof di jantung pertahanan United telah meningkat drastis selama tiga sampai empat pertandingan," ujar mantan penyerang Chelsea Tony Cascarino kepada Times.
"Mungkin mereka sekarang perlu membeli satu bek tengah baru dibandingkan membeli dua bek."
"Isu kondisi fisik dan kebugaran menghadirkan Lindelof kesempatan di tim dan dia telah beranjak menjadi pemain pilihan pertama."
"Dia sungguh luar biasa bagi Swedia di Piala Dunia tetapi tidak ada tempat yang bagus baginya di United ketika Liga Primer Inggris dimulai."
"Dia masih memiliki beberapa kesalahan, namun sisi penampilannya terus meningkat. Dia membaca pertandingan dengan sangat cakap dan bergerak lebih cepat dari yang dibayangkan orang," tandasnya.



