Apa yang ditunjukkan Sadio Mane sejauh ini bersama Liverpool belumlah seberapa. Di mata Andy Robertson, rekan setimnya di Anfield itu bisa lebih garang lagi.
Superstar Senegal tersebut memang tengah berapi-api. Dalam 11 pertandingan terakhirnya, dia mampu mengemas 11 gol, bergabung dengan Mohamed Salah sebagai penggedor tersubur The Reds sepanjang musim ini.
"Dia sebetulnya masih memiliki yang lebih besar lagi, namun gol yang dicetaknya melawan Fulham menunjukkan kepada Anda bagaimana percaya dirinya dia sekarang," tutur Robertson kepada wartawan, Rabu [20/3].
Di pertandingan tersebut, Liverpool meraup kemenangan genting dengan skor 2-1. Mane tampil sebagai pembeda berkat golnya.
Raihan tripoin di pertandingan itu sekaligus membuat Liverpool menyambut jeda internasional dengan kembali memuncaki klasemen sementara Liga Primer Inggris, unggul dua poin dari rival terdekatnya, Manchester City.
Robertson melihat, Mane saat ini sedang dalam moril yang bagus, sehingga bawaannya selalu ingin menjebol gawang seteru.
"Dia mencetak gol untuk bersenang-senang sekarang ini dan semoga dia bisa terus mencetak gol. Demikian juga semua dari kami, bisa melaju sebaik mungkin," lanjutnya.
Robertson pun siap menghadapi segala tantangan di sisa tujuh pertandingan EPL musim ini. Jarak yang berdekatan dengan City di pacuan juara mengharuskan klub Merseyside tak boleh banyak tersandung di sisa kampanye 2018/19 ini.
"Kami punya tujuh pertandingan tersisa sekarang, kami tak sabar untuk menghadapinya," pungkas kapten Skotlandia tersebut.



