Persita & Timnas IndonesiaAlvino Hanafi / Goal

Timnas Indonesia Kalah Dari Persita Tangerang, Shin Tae-Yong: Jujur Kecewa

Timnas Indonesia mendapat pelajaran dari tim promosi Liga 1 2020, Persita Tangerang. Mereka kalah dengan skor 4-1, di Stadion Madya Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (21/2) malam.

Uji coba ini menjadi yang pertama di bawah arahan pelatih-manajer Shin Tae-yong. Timnas melakukan pemusatan latihan (TC) di Jakarta, dengan fokus utama pembenahan fisik dan mental.

Para pemain yang turun pada laga uji coba itu seperti Andritany Ardhiyasa, Sani Rizky, Irfan Bachdim, Hansamu Yama, hingga Rizky Pora. Nama anyar seperti Koko Ari juga diberi kesempatan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Tae-yong mengakui bahwa timnya nampak lelah karena mendapat porsi latihan fisik yang benar-benar keras sebelum laga uji coba ini. Namun, pelatih asal Korea Selatan itu tetap ada kecewa.

"Jujur saya merasa kecewa dengan skor pertandingan ini," kata Tae-yong, selepas laga uji coba. "Sebenarnya ini proses. Sayang sekali laga berakhir seperti ini, kami mau lihat kemampuan masing-masing pemain," sambungnya.

Memang skuad timnas tidak utuh jika dibandingkan nama awal yang ikut TC. Lantaran ada beberapa pemain yang dipulangkan karena cedera, dan dikembalikan ke klub karena kebutuhan kompetisi.

"Sejak tanggal 15 kami setiap hari latihan fisik, pagi dan sore, selama 40 menit. Mungkin hasil pertandingan ini karena pemain kecapekan, jadi ini hasilnya," beber Tae-yong.

"Sebagai pemain tim nasional, seharusnya bisa melawan capek. Ke depan akan ada latihan teknik. Jika latihan baru sepekan, memang mungkin hasilnya seperti ini," tutup Tae-yong.

Iklan