Lerby Eliandry, menjadi salah pemain senior yang dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia U-23 dalam turnamen Anniversary Cup 2018. Namun, Lerby mengaku fokusnya saat ini membela Borneo FC kontra Persib di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (21/4).
Pernyataan yang disampaikan Lerby memang wajar adanya. Lantaran para pemain yang dipanggil timnas Indonesia U-23 baru menjalani pemusatan latihan pada 23 April mendatang atau dua hari setelah laga Borneo FC.
Maka dari itu, Lerby tak mau fokus terpecah. Penyerang berusia 26 tahun tersebut ingin memberikan permainan terbaiknya agar bisa membantu Pesut Etam meraih kemenangan.
"Semuanya penting, baik timnas maupun tim saya. Tapi yang paling dekat adalah Borneo FC melawan Persib, makanya saya harus fokus ke sana dulu," ucap Lerby.
Selain Lerby, ada dua pemain senior lainnya yang dipanggil timnas Indonesia U-23. Mereka adalah penjaga gawang Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa, dan striker Bali United Ilija Spasojevic.
Dalam turnamen tersebut timnas Indonesia U-23 bakal berhapadan dengan Korea Utara, Bahrain, dan Uzbekistan. Ajang tersebut digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, pada 27 April sampai dengan 3 Mei 2018.


