Footer Banner AFF 2018

Bima Sakti Sebut Media Punya Peran Penting Untuk Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia Bima Sakti, menyatakan media memiliki andil besar untuk timnya selama perhelatan Piala AFF 2018. Lewat media masyarakat bisa tahu perkembangan teraktual skuat Merah Putih.

Bima mengaku tidak terganggu dengan kehadiran para wartawan dalam setiap sesi latihan timnas Indonesia. Ia sadar tanpa adanya media yang memberitakan tak mungkin publik tahu informasi yang baru di timnya. 

"Dengan adanya teman-teman wartawan menginformasikan ke masyarakat sehingga kami lebih dikenal. Lebih bisa diterima berita-beritanya di daerah," kata Bima.

"Yang penting kami bisa mengatur, kapan waktunya wawancara. Jam-jamnya sudah sepakat dengan wartawan ada waktu-waktu tertentu," tambahnya.

Lebih lanjut, eks Persiba Balikpapan tersebut menyampaikan tak masalah dengan kritikan yang disampaikan media setelah timnas Indonesia gagal lolos ke semi-final Piala AFF. Menurutnya, hal ini merupakan bentuk perhatian media untuk timnya. 

"Selama ini saya pikir semua media menginginkan prestasi yang bagus. Teman-teman wartawan juga menginginkan timnas kita lebih baik dari tahun ke tahun, jadi saya pikir kita semua saling membantu dan membutuhkan. Saling memberikan informasi dan kritikan yang membangun," ucapnya.

Sebelumnya, beredar di media sosial pernyataan ketua umum PSSI Edy Rahmyadi ketika ditanya wartawan terkait evaluasi atas kegagalan timnas Indonesia. Ia memberikan jawaban yang mengejutkan.

"Wartawannya yang harus baik. Kalau wartawannya baik, pasti timnasnya baik," jawab Edy sambil berjalan.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Man City Menangkan Perburuan Frenkie De Jong
2.PSSI Investigasi Pertandingan Yang Diduga Tidak Wajar
3.AC Milan Harapkan Transfer Gratis Diego Godin
4.Nicklas Bendtner Terima Hukuman Penjara
5.25 Pemain Remaja Termahal Dunia
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner AFF 2018
Iklan
0