Everton Peru Brasil Copa América 22062019Alexandre Schneider/Getty

Berita Transfer - Mampu Gantikan Neymar, Everton Lulus Audisi Manchester United


OLEH   DANIEL EDWARDS   PENYUSUN  M. RHEZA PRADITA

Satu hal yang dapat dipastikan mengenai penyerang sayap tim nasional Brasil Everton Soares, yaitu dia tidak pernah kekurangan percaya diri.

“Saya seorang pemain yang selalu berusaha untuk menjadi yang terbaik,” ujarnya setelah mencetak gol perdana di Copa America.

“Memotong dari kiri dengan dribel, dan penyelesaian akhir yang bagus. Klub-klub di Eropa memiliki gaya permainan seperti itu juga, dan mungkin saya bisa cocok bermain di Manchester United dan beberapa klub lain.”

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Itu merupakan sebuah klaim yang berani, tetapi dengan penampilan gemilang menghadapi Peru, Minggu (23/6), mungkin rasa percaya dirinya memang benar-benar didukung bakat mumpuni.

Pemain 23 tahun tersebut menjadi sorotan ketika  menjadi starter setelah tampil mengesankan sebagai pemain pengganti di dua laga awal. Dia mencetak gol ketiga Brasil ke gawang Bolivia, dan kalau saja tidak ada VAR, dia sudah menciptakan assist penentu kepada Coutinho saat melawan Venezuela.

Keberanian untuk melewati penjaga, kecepatan yang mengerikan, dan tendangan mematikan, membuat penampilannya melawan Peru menjadi buah bibir publik Brasil. Para penggemar dan media meminta pelatih Tite untuk terus memainkannya sebagai starter.

Dalam laga melawan Peru, Tite melakukan langkah berani dengan formasi yang sangat menyerang.  Selain Everton, dia juga memasang Coutinho, dan menandemkan Gabriel Jesus dengan Roberto Firmino. Selecao menggunakan formasi yang tidak berbeda jauh dengan formasi 4-2-4 yang terkenal pada era Pele, Garrincha, dan para legenda lain di masa lalu.

Everton Luis Advincula Brazil Peru Copa America 2019Buda Mendes

Everton menjadi kunci pada formasi tersebut, karena dia merupakan satu-satunya pemain saya murni. Bek kanan Peru Luis Advincula, salah satu pemain paling menonjol selama Copa, dipaksa untuk tidak banyak membantu serangan seperti ketika melawan Venezuela dan Bolivia. Dia harus terus menjaga Everton sepanjang pertandingan.

Dalam jangka pendek, Brasil akan bahagia dengan ledakan performa Everton. Dia sekarang pemilik permanen posisi penyerang sayap kiri Selecao, tempat yang sebelumnya ditempati David Neres. Everton telah membuktikan dirinya pantas untuk mengisi posisi Neymar, dan mampu menawarkan kecepatan yang sulit diprediksi dalam serangan Brasil.

Di Eropa, beberapa klub mungkin mulai memiliki ketertarikan kepada pemain Gremio itu. Seperti halnya United, Manchester City telah dikaitkan dengan Everton. Tetapi Old Trafford tampaknya akan menjadi persinggahan berikutnya bagi Everton, dan dengan penampilan gemilang selama Copa America, Red Devils harus segera mengamankan jasanya.

Iklan