Youngster sensasional Italia Nicolo Barella rupanya ngefans dengan Inter Milan. Setiap kali Nerazzurri menang, dia ikut bergembira.
Gelandang andalan Cagliari itu santer dihubungkan dengan pintu Liga Primer Inggris, dengan klub-klub raksasa seperti Liverpool dan Arsenal mengintainya.
Akan tetapi, Barella ternyata menyukai Inter sudah lama. Bagai gayung bersambut, klub asuhan Luciano Spalletti ini pun diam-diam menaruh hasrat untuk bekerja sama dengan Barella.
"Saya selalu mendukung Cagliari, akan tetapi keluarga saya semua adalah fans Inter, jadi saat saya masih bocah, ketika Inter menang, saya akan berbahagia," ujarnya kepada Gazzetta dello Sport.
Barella menegaskan, kalau pun nantinya dia hengkang dari Cagliari, dia pergi bukan karena uang, melainkan ambisi pribadinya untuk berada di level yang lebih tinggi lagi.
"Jika akhirnya saya meninggalkan Cagliari, itu tidak akan pernah lantaran uang. Namun murni karena ambisi," tandasnya.

