Mantan direktur olahraga Napoli Pierpaolo Marino meyakini, pada akhirnya Edinson Cavani akan kembali ke Naples.
Partenopei merupakan klub yang telah membesarkan namanya. Berkat polesan Napoli, striker internasional Uruguay tersebut dibeli Paris Saint-Germain beberapa tahun silam dengan harga mahal.
Marino percaya, cepat atau lambat, reuni Cavani dengan Napoli akan terwujud.
"Saya yakin, suatu saat nanti, dia akan kembali ke Naples," ujar Marino kepada jurnalis.
"Akan tetapi, saya tidak tahu apakah itu bisa terjadi pada Juni mendatang. Saya ingin hal ini memang terlaksana."
"Bisa pula skenario ini terjadi dalam dua tahun. Dari apa yang saya pahami, dia berambisi untuk menutup kariernya dengan balutan seragam biru langit."
"Keinginan Cavani selalu berbobot," tandas Marino.
Di tangan Carlo Ancelotti, Napoli musim ini bersaing dengan Juventus untuk memerebutkan Scudetto Serie A Italia.





