Edinson Cavani Monaco PSG Ligue 1 11112018Getty

Edinson Cavani Ingin Tutup Karier Di Napoli

Mantan direktur olahraga Napoli Pierpaolo Marino meyakini, pada akhirnya Edinson Cavani akan kembali ke Naples. 

Partenopei merupakan klub yang telah membesarkan namanya. Berkat polesan Napoli, striker internasional Uruguay tersebut dibeli Paris Saint-Germain beberapa tahun silam dengan harga mahal.

Marino percaya, cepat atau lambat, reuni Cavani dengan Napoli akan terwujud.

"Saya yakin, suatu saat nanti, dia akan kembali ke Naples," ujar Marino kepada jurnalis.

"Akan tetapi, saya tidak tahu apakah itu bisa terjadi pada Juni mendatang. Saya ingin hal ini memang terlaksana."

"Bisa pula skenario ini terjadi dalam dua tahun. Dari apa yang saya pahami, dia berambisi untuk menutup kariernya dengan balutan seragam biru langit."

"Keinginan Cavani selalu berbobot," tandas Marino.

Di tangan Carlo Ancelotti, Napoli musim ini bersaing dengan Juventus untuk memerebutkan Scudetto Serie A Italia.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Ketika Wasit Menangis Di Pelukan Virgil Van Dijk
2.Januari, Chelsea Siap Belanjakan £200 Juta
3.Pelatih Persija Terharu Dengan Koreografi Jakmania
4.Tak Ada Lagi Lelucon Timnas Inggris
5.Koefisien UEFA: Real Madrid & 25 Klub Terbaik Eropa November
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner Serie A
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0