Ole Gunnar SolskjaerGetty Images

Dimitar Berbatov: Manchester United Empat Besar, Ole Gunnar Solskjaer Dipertahankan

Eks striker Manchester United Dimitar Berbatov menyatakan, manajer interim Ole Gunnar Solskjaer bisa mempertahankan jabatannya itu apabila dia bisa mengubah nasib The Red Devils di sisa musim ini.

Solskjaer ditunjuk untuk mengisi kekosongan kursi yang ditinggalkan Jose Mourinho sampai akhir musim 2018/19.

Rabu lalu jadi momen pemecatan The Special One setelah dianggap gagal menghadirkan kejayaan bagi Setan Merah selama dua musim bekerja di Old Trafford.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Menurut Berbatov, Solskjaer punya peluang untuk menjadi manajer permanen di United.

"Bagi United, finis di posisi empat besar di bawah komando Solskjaer akan terasa sulit, namun bukan tidak mungkin," ujar Berbatov, yang menghabiskan empat musim di Old Trafford sejak 2008, kepada Betfair.

"Jika dia berhasil mewujudkannya, dia tentu akan bisa menangani tim ini di musim-musim selanjutnya."

"Berebut tempat dengan Chelsea akan jadi sesuatu yang fenomenal, dan akan menunjukkan para petinggi klub bahwa mereka punya seseorang yang bisa mentransformasi tim dan memanfaatkan bakat di Old Trafford," jelas Berbatov.

Iklan