Virgil van Dijk Liverpool 2018-19Getty Images

Berita Liverpool - Virgil Van Dijk Belum Puas Dengan Pencapaiannya Saat Ini

Bek Liverpool Virgil van Dijk mengakui dia sebetulnya masih bisa meningkat lebih jauh lagi dari pencapaiannya saat ini. Dengan kata lian, sang defender merasa masih belum maksimal.

Pemain internasional Belanda itu di mata dunia telah dipandang sebagai salah satu bek terbaik. Penghargaan sebagai pemain terbaik Liga Primer Inggris musim 2018/19 menjadi salah satu buktinya.

Meski begitu, van Dijk masih belum puas dan ingin lebih lagi.

"Saya kira, saya telah meningkat di setiap aspek permainan saya. Saya mendapatkan banyak pengalaman selama tahun lalu," ujar van Dijk kepada talkSPORT.

"Saya kira, saya sebagai bek tengah terus tumbuh sebagai pemain. Masih ada yang bisa dikerahkan lagi. Selalu ada hal untuk meningkat, Anda tidak bisa puas dengan apa yang Anda capai," jelasnya.

"Anda harus terus bekerja. Saya tentu akan melakukannya ketika saya sedang berlibur," tandas van Dijk.

ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.Juara Liga Europa, Eden Hazard: Saatnya Berpisah
2.Isco Jadi Rekrutan Pertama Maurizio Sarri Di Juventus?
3.Daftar Lengkap Juara Liga Europa/Piala UEFA
4.Klub Ezra Walian Promosi Ke Eredivisie Belanda
5.Disindir Pep Guardiola, Jurgen Klopp Beri Balasan Nyelekit
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner EPL
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0