Footer Banner EPLGetty, Goal

Jurgen Klopp: Konyol Anggap Manchester City Lemah Tanpa Kevin De Bruyne

Manajer Jurgen Klopp mengakui cederanya Kevin De Bruyne tidak lantas menjadi angin segar bagi Liverpool, juga kontestan lainnya di Liga Primer Inggris.

Bintang Manchester City itu harus menepi sekurang-kurangnya selama tiga bulan lantara problem pada lututnya. Banyak yang menduga, hal ini akan menjadi kans besar bagi The Reds untuk merebut gelar juara The Citizens.

Namun, Klopp merasa anggapan yang demikian itu sangat konyol. Dalam pandangannya, laskar Pep Guardiola tetaplah tim yang tangguh dengan sumber daya yang melimpah.

"Saya kira orang-orang yang berpikiran begitu [City melemah tanpa De Bruyne], itu sungguh konyol, jujur saja. Saya tidak senang dengan hal ini. Saya justru akan mendoakan yang terbaik bagi De Bruyne," ujar Klopp kepada Sky Sports.

"Saya menyukai sang pemain. Saya sangat menginginkannya ketika saya melatih [Borussia] Dortmund dan kala dia di Chelsea, tapi Jose [Mourinho] tidak memberikannya pada saya!"

"Musim yang dilaluinya fantastis! Piala Dunia yang dijalaninya juga hebat! Saya bersimpati padanya. Mereka [City] tentu selalu punya opsi, memainkan Riyad Mahrez misalnya. Tapi para pemain mereka bisa bermain di posisi yang berbeda."

"Bernardo Silva bisa bermain sedikit lebih ke dalam, [Phil] Foden bisa bermain di posisi itu, Gundogan juga demikian."

"Tidak perlu mengkhawatirkan Manchester City dan kualitasnya. Masih ada banyak sesuatu di sana, yang kami tidak lihat pada tim lain. Kami hanya ingin mengerahkan kemampuan terbaik dari diri kami, dan semoga kami berhasil," pungkas Klopp.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Cara Menentukan Peringkat Ketiga Terbaik Grup Asian Games
2.Ungguli Ronaldo, Higuain Diprediksi Topskor Serie A
3.Egy Cetak Dua Gol, Lechia Gdansk II Tuai Kemenangan Telak
4.AC Milan Segera Gaet Diego Laxalt
5.Maurizio Sarri Coret Kebijakan Antonio Conte
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner EPL
Iklan
0