Giuseppe Marotta Inter CEOGetty Images

Berita Inter Milan - Beppe Marotta Minta Penggemar Sepakbola Tak Jadi Fans Di Media Sosial

Petinggi Inter Milan Beppe Marotta mengkhawatirkan para penggemar sepakbola sebatas menjadi fans di media sosial. Menurutnya, medsos terkadang bisa menjadi suatu ancaman bagi klub.

Marotta menjelaskan dampak media sosial yang berpengaruh pada Inter, misalnya ketika polemik Mauro Icardi dan istrinya. Postingan-postingan sang striker kerap mengundang kontroversi.

Icardi sendiri akhirnya dicopot dari jabatannya sebagai kapten Nerazzurri. Dalam pandangan Marotta, medsos terkadang bisa menjadi bumerang bagi klub.

"Media sosial adalah instrumen yang tidak tidak bisa kami kendalikan dan hentikan, sebab media sosial bagian dari ruang pribadi para pemain dan keluarga mereka," ujar Morata dalam sebuah event diskusi kemampuan leadership di Milan.

"Kami tidak bisa memblokir penggunaan Instagram dan Twitter. Yang kami harus lakukan adalah memastikan setiap orang memahami media sosial bisa menjadi instrumen yang baik, tapi juga bisa menjadi sesuatu yang berbahaya," jelasnya.

"Inilah kenyataan yang kami semua harusnya beradaptasi. Sebab beberapa tahun lalu media sosial tidak ada. Faktanya, ketika saya memulai pekerjaan ini, kami bahkan tidak memiliki handphone," pungkas eks direktur Juventus tersebut.

ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.PSG Menangkan Perburuan Matthijs De Ligt?
2.Kans Juventus Bajak Mauro Icardi Masih Terbuka
3.Kangkangi Ronaldo, Messi Puncaki Daftar Atlet Terkaya 2019
4.Ungkapan Irfan Bachdim Setelah Indonesia Dilibas Yordania
5.Piala Dunia Wanita: Menang 13-0, AS Malah Dikecam
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner Serie A
Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0