Mikel Arteta Arsenal 2022-23Getty

Legenda Tak Terima Bintang Arsenal Ini Jadi "Kambing Hitam" Hasil Imbang Vs Liverpool

Legenda Arsenal Ian Wright tak senang dengan reaksi setelah hasil imbang The Gunners melawan Liverpool, terutama bagaimana satu pemain dijadikan kambing hitam.

Jarang sekali ada tim tandang yang mampu membuat Anfield terlihat mudah ditaklukkan, tetapi itulah yang terjadi pada Minggu (9/4) malam, setidaknya sampai 40 menit pertama.

Arsenal berusaha mengakhiri catatan 11 tahun tak pernah menang di kandang Liverpool, dan hampir mencapainya di babak pertama.

Dibantu oleh penampilan "tim tarkam" lini belakang tuan rumah, pasukan Mikel Arteta sudah unggul 2-0 sebelum waktu genap setengah jam dan nampak akan kembali mengungguli Manchester City delapan angka di puncak klasemen Liga Primer Inggris.

Namun, The Reds berhasil memutus dominasi tim tamu sebelum turun minum, dengan Mohamed Salah memperkecil defisit lewat tembakan akurat pertama Liverpool.

Gol tersebut benar-benar mengubah momentum pertandingan, namun Granit Xhaka juga turut dipersalahkan, termasuk oleh komentator, atas pergeseran tersebut, setelah mendapat kartu kuning buntut cek-cok dengan Trent Alexander-Arnold.

Granit Xhaka Trent Alexander-Arnold Liverpool Arsenal 2023Getty

Insiden tersebut terjadi hanya beberapa menit sebelum gol Salah dan Jamie Carragher serta Gary Neville merasa para suporter tuan rumah di Anfield, yang terbungkam karena tertinggal dua gol, menanggapi momen itu dengan keras dan bersemangat sehingga Liverpool pun turut tampil lebih energik.

Namun Wright tak terima gelandang Swiss tersebut disalahkan, dan berkata di Match of the Day 2: "Tak butuh banyak hal untuk membuat suporter di Anfield bersemangat."

"Bahkan mau Granit Xhaka menampar seseorang sekalipun, mereka tidak akan lebih berisik daripada yang kita lihat."

"Xhaka brilian untuk kami musim ini. Saya merasa ada usaha dari orang-orang untuk mengarahkan telunjuk mereka ke pemain tertentu. Gaya mainnya memang seperti itu."

"Saya sih tak akan menyalahkannya. Yang harus disalahkan adalah bagaimana kami gagal menutup pertandingan dan melanjutkan performa yang kami suguhkan di babak pertama."

"Banyak tim yang ke Liverpool dan pulang dengan tangan kosong. Kami belum pernah menang di sana (Anfield) semenjak 2012 jadi kami harus bisa menerima satu poin ini dan merasa senang."

Iklan
0