Kekecewaan besar dirasakan Ander Herrera setelah Manchester United menelan kekalahan tiga gol tanpa balas dari Tottenham Hotspur di kandang sendiri.
Dalam lanjutan Liga Primer Inggris matchday ketiga di Old Trafford, Selasa (28/8) dini hari WIB tadi, United dibekuk Spurs di babak kedua lewat sundulan Harry Kane dan brace Lucas Moura.
Herrera sendiri ditempatkan manajer Jose Mourinho di posisi lini belakang dalam skema tiga bek bersama Chris Smalling dan Phil Jones, dan ia mengaku sulit menerima kekalahan ini.
“Ini sungguh sulit untuk menerima kekalahan seperti ini ketika Anda memberi perlawanan seperti yang kami tunjukkan dan ketika Anda memiliki banyak peluang seperti yang kami miliki malam ini,” tulis Herrera di akun Twitter pribadinya. “Kami harus terus bekerja dan hasil bagus kemudian akan datang.”




Kini United telah menelan dua kekalahan dari tiga laga awalnya di liga, dan itu menjadi catatan terburuk sejak 1992/93 silam.
Adapun menyusul hasil semalam, United untuk sementara tertahan di urutan ke-13 dengan koleksi tiga poin.

