Persija JakartaMedia Persija Jakarta

Persija Jakarta Jamu PSM Makassar & Bali United Di Stadion Sultan Agung

Persija Jakarta dipastikan akan menggelar dua pertandingan kandang Liga 1 2018, tidak di wilayah Jabotabek. Macan Kemayoran memilih menjamu lawannya di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Pertama Persija bakal melakoni duel di Stadion Sultan Agung, melawan PSM Makassar, Jumat (6/7). Setelah itu, pasukan Stefano Cugurra, menghadapi Bali United, pada 12 Juli 2018. 

Adanya keputusan ini karena stadion yang ada di Jabodetabek tak bisa dipakai semuanya. Termasuk Stadion PTIK yang sebelumnya digunakan Persija ketika bersua Persebaya Surabaya dan Persib Bandung.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Alasannya, karena stadion tersebut bakal digunakan Bhayangkara FC. Alhasil, Persija harus mencari tempat lainnya untuk melangsungkan pertandingan di kompetisi kasta teratas Tanah Air musim ini.  

"Memang melawan Bali United dan PSM di Bantul. Tapi, rencana awalnya berbeda. Rencana kita melawan PSM di Bali," kata direktur utama Persija Gede Widiade. 

"Tapi, ketika melawan Bali United, mereka juga maunya juga bermain di Bali. PT LIB [Liga Indonesia Baru] tidak mau. Akhirnya pindah ke Bantul," tambahnya.

Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan