"Tentu saja Saliba membuat langkah yang sangat bagus sekarang ini," tutur van Dijk di podcast Rio Ferdinand Presents.
"Dia adalah orang pertama yang ada di dalam pikiran saya sekarang. Dia solid. Saya kira, dalam penguasaan bola, dia menjalankan tugasnya dengan sangat baik," lanjutnya.
"Saya menilai, jika saya boleh jujur, ketika saya seusianya, saya sama sekali tidak seperti dia saat ini," van Dijk mengakui level dia ketika muda tak sehebat Saliba.