Tottenham Hotspur FC v Chelsea FC - Premier LeagueGetty Images Sport

"Mereka Telah Menunjukkannya" - Virgil Van Dijk Akui Liverpool Mulai Ketar-Ketir Dengan Chelsea

  • Van Dijk akui Liverpool ketar-ketir pada Chelsea
  • Chelsea meningkat drastis di bawah Maresca
  • Kini tiba-tiba duduki posisi kedua klasemen
  • APA YANG TERJADI?

    Bek andalan Liverpool Virgil van Dijk tak sungkan mengakui bahwa timnya mulai gelisah melihat laju cemerlang Chelsea di bawah komando Enzo Maresca sepanjang musim ini.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Pemain internasional Belanda itu melihat bahwa dengan kondisi The Blues yang sekarang, mereka akan menjadi ancaman serius The Reds dalam perburuan gelar juara Liga Primer Inggris 2024/25.

    Seperti diketahui, secara mengejutkan, pasukan Maresca saat ini menyodok posisi runner-up di klasemen sementara Liga Primer.

  • APA KATA VAN DIJK?

    "Saya kira mereka sekarang sedang disorot. Tentu saja karena skuad yang dimiliki dan para pemain yang ada di dalamnya. Belum lagi para pemain yang bisa turun dari bangku cadangan," tutur van Dijk.

    "Tentu, kita membicarakan tentang pemain tak berpengalaman. Akan tetapi, mereka memiliki kualitas, mereka memiliki pemain yang menyulitkan tim mana pun," tambahnya.

    "Dan itu adalah apa yang mereka kerjakan, jadi mereka benar-benar berada di level itu," kata van Dijk lagi.

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

  • CHELSEA UNJUK GIGI

    Menurut van Dijk, setidaknya sejauh musim 2024/25 bergulir, Chelsea telah menebar bukti bahwa mereka layak untuk bersaing di jalur juara.

    "Saya menilai, mereka telah menunjukkannya [ancaman serius jadi pesaing juara]," tandas sang bek.

0