Barcelona mengamankan kemenangan 2-1 saat bertandang ke markas Valencia di pekan perdana LaLiga 2024/25, Minggu (18/8) dini hari WIB tadi.
Di pertandingan yang digelar di Mestalla semalam, tuan rumah membuka skor terlebih dahulu melalui Hugo Duro di menit ke-44, namun striker Robert Lewandowski menyamakan kedudukan di masa injury time babak pertama berkat pergerakannya di dalam kotak.
Striker internasional Polandia itu kemudian membalikkan keadaan berkat eksekusi penaltinya di awal babak kedua, dan skor tersebut bertahan hingga bubaran.