Ruben Amorim Dan Ashworth Getty

Transfer PERDANA Ruben Amorim, Pulangkan Mantan Pemain Manchester United Yang Diincar Liverpool?

Article continues below

Article continues below

Article continues below

  • Man United jual Carreras ke Benfica
  • Liverpool tertarik
  • The Red Devils bisa aktifkan klausul buy-back
  • APA YANG TERJADI?

    Manchester United menjual Alvaro Carreras ke Benfica musim panas ini dengan harga £7,5 juta, tetapi menyelipkan klausul buy-back senilai £16 juta. Kini, menurut Correio da Manha, Liverpool serius meminati bek kiri 21 tahun itu dan pelatih baru The Red Devils Ruben Amorim juga ingin memboyongnya kembali ke Old Trafford di bursa transfer Januari.

  • Iklan
  • SL Benfica v Atletico de Madrid - UEFA Champions League 2024/25 League Phase MD2Getty Images Sport

    SITUASINYA

    Man United memang bisa membelinya dengan harga yang cukup murah, tetapi laporan tersebut menambahkan bahwa klub peminat lain seperti Liverpool harus merogoh kocek jauh lebih dalam. Ya, bek Benfica itu kabarnya memiliki klausul rilis senilai €50 juta dalam kontraknya. Carreras tak pernah sekali pun tampil untuk tim utama Man United tapi kini ia menjadi pemain yang banyak diminati.

  • TAHUKAH ANDA?

    Laporan di atas juga berkata bahwa gaya bermain Carreras "sempurna" untuk taktik sang mantan pelatih Sporting. Belum bisa dipastikan akankah ketertarikan Liverpool akan memancing Man United untuk beraksi.

  • SL Benfica v Atletico de Madrid - UEFA Champions League 2024/25 League Phase MD2Getty Images Sport

    SELANJUTNYA BUAT MANCHESTER UNITED, LIVERPOOL, & CARRERAS

    Sebelum memasuki bursa transfer Januari, Carreras akan kembali bermain untuk Benfica di putaran keempat Taca de Portugal, melawan Estrela Amadora pada 24 November dini hari WIB. Manchester United dan Liverpool akan kembali beraksi di hari yang sama setelah jeda internasional. Amorim akan melakoni debut manajerialnya di EPL dengan menghadapi Ipswich Town, setelah The Reds berusaha menjaga tren positif di Southampton.

0