Sorloth VillarrealGetty Images

Quat-Trick Striker Villarreal Alexander Sorloth Paksa Real Madrid Berbagi Angka

  • Real Madrid ditahan imbang Villarreal 4-4
  • Sempat unggul 4-1
  • Alexander Solroth cetak empat gol
  • APA YANG TERJADI?

    Real Madrid membuang keunggulan saat bermain di kandang Villarreal di pekan ke-37 LaLiga dan akhirnya dipaksa bermain imbang 4-4.

    Di pertandingan yang berlangsung di Estadio de la Ceramica, Senin (20/5) dini hari WIB tadi, Madrid membuka papan skor di menit ke-14 melalui Arda Guler, sebelum Joselu memperbesarnya di setengah jam permainan.

    Alexander Sorloth sempat memperkecil keadaan buat Villarreal di menit ke-39, namun Madrid menjauhkan diri dan memimpin 4-1 sebelum turun minum berkat Lucas Vazquez (40') dan gol kedua Guler di masa injury time babak pertama.

    Akan tetapi, tuan rumah mampu mengejar ketertinggalan tersebut di awal babak kedua sebagaimana Sorloth mengemas tiga gol tambahan hanya dalam rentang waktu delapan menit. Sang striker melakukannya di menit ke-48, 52 dan 56 untuk membawa timnya meraih hasil sensasional.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Hasil ini tak mengubah posisi Madrid yang telah memastikan diri keluar sebagai juara, namun ini memutus rentetan kemenangan mereka di LaLiga. Seperti diketahui, Los Blancos sebelumnya sukses mewujudkan sembilan kemenangan beruntun di kompetisi teratas Spanyol.

  • Sorloth Villarreal Villarreal Twitter

    TAHUKAH ANDA?

    Sorloth sekarang memimpin daftar topskor LaLiga dengan koleksi 23 gol. Eks striker Crystal Palace itu mengungguli Artem Dovbyk dari Girona yang mengemas 21 gol dan gelandang andalan Madrid Jude Bellingham yang baru menjaringkan 19 gol.

  • BERIKUTNYA?

    Real Madrid akan menuntaskan musim LaLiga dengan menjamu Real Betis pada Minggu (26/5) dini hari WIB mendatang, dan kemudian bakal memainkan final Liga Champions melawan Borussia Dortmund di London seminggu berselang.

0