Mauricio Pochettino Chelsea smile 2023-24Getty Images

Petr Cech Ultimatum Chelsea & Pochettino: Kiper, Bek, Gelandang, Penyerang, Formasi, Semua Diobok-obok!

  • Chelsea sukses taklukkan Palace
  • Tapi Cech tidak terkesan dengan Chelsea
  • Beri peringatan untuk Pochettino
  • APA YANG TERJADI?

    Mantan kiper Chelsea Petr Cech menegaskan, bekas klubnya ini dipenuhi pemain-pemain berkualitas, tapi mereka semua tak memiliki spirit yang cukup ketika bertanding.

    Alhasil, menurut sang legenda, klub kesayangannya ini gagal bersaing di jalur juara musim ini bahkan harus terlempar di posisi sepuluh besar.

    Kendati baru saja kembali ke jalur kemenangan dengan menumbangkan Crystal Palace, Cech sama sekali tak terkesan dengan The Blues polesan Mauricio Pochettino.

  • Iklan
  • KOMENTAR PEDAS CECH

    "Tentu saja di tim ini ada potensi, tapi apakah kalian melihat karakteristik sebuah tim dengan spirit di yang mereka bisa dibangun oleh klub?" keluh Cech, berbicara kepada Sky Sports.

    "Ya, saya kira, Anda paham, perhatikan pertandingan ini, dalam sebulan terakhir Anda benar-benar melihat tim yang letoi, Anda tidak benar-benar melihat inti dari tim ini. Kiper berubah, bek berubah, gelandang berubah, terkadang lini serang [berubah], formasinya juga diobok-obok," lanjut Cech, bingung dengan form Chelsea saat ini.

  • PERINGATAN UNTUK POCHETTINO

    Di mata Cech, juru taktik Argentina itu terbilang gagal dalam mengeluarkan potensi terbaik para pemain yang rata-rata memiliki banderol harga fantastis itu.

    "Jadi, Anda menyadari, itu menunjukkan tim ini dipenuhi banyak talenta potensial, tapi pelatihnya belum menemukan formula yang tepat untuk menemukan inti yang akan menstabilkan tim dan mengisi pemain yang keluar-masuk tergantung dengan taktik yang menyesuaikan kondisi mereka," ulas Cech.

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0