Teixeira mengonfirmasi kepulangan Neymar lewat sebuah pesan emosional di media sosial: "Ini saatnya [untuk kembali], Neymar. Ini saatnya bagimu untuk kembali ke orang-orangmu. Ke rumah kita, ke klub yang dekat dengan hati kita. Selamat datang, anak kami Ney! Seorang bocah dari Vila [Belmiro, stadion Santos]. Kembalilah agar kamu bisa berbahagia lagi dengan seragam hitam putih. Santos menantimu dengan tangan terbuka."