Dalam sejarah Liga Champions/European Cup, rentetan tak terkalahkan terpanjang adalah milik Manchester United. Dimulai dari September 2007 hingga Mei 2009, The Red Devils mampu melalui 25 pertandingan berentet tanpa menyentuh satu pun kekalahan.
Itu tadinya masih menjadi rekor unbeaten terpanjang di kompetisi elite Eropa itu, sampai akhirnya kegemilangan Man United polesan Sir Alex Ferguson dikangkangi 'Si Tetangga Berisik', Manchester City.