Casemiro menjalani musim debut di bawah ten Hag dengan cukup moncer. Namun, di kampanye 2023/24 lalu, sang gelandang mengalami kemerosotan signifikan. Hal itu lantas memicu rumor eks bintang Real Madrid itu akan dilepas.
Namun ten Hag menjelaskan: "Semua pemain yang ada di tim ini, jika mereka ingin bermain bagi kami, ingin bermain demi lencana ini dan mereka memiliki kualitas, saya harap mereka terus berkontribusi bagi tim kami."
"Kami melihat bahwa Casemiro telah meraih kesuksesan dalam kariernya. Sebagai contoh, di musim sebelumnya, dia sangat penting untuk semua kesuksesan yang kami raih di klub. Jadi, ketika dia berada di level ini, dia adalah pemain yang sangat berpengaruh buat kami," pungkas ten Hag.