Soal undian perempat-final Liga Champions yang mempertemukan PSG dengan klub yang membesarkan Enrique, Barcelona, sang pelatih berharap pasukannya bisa melalui rintangan ini hingga melaju ke final turnamen.
"Kami beruntung karena kami kembali ke Spanyol dan ke Barcelona, kota di mana saya menghabiskan sebagian besar karier olahraga saya," tambah Enrique.
"Namun, kami harus menunjukkan [kualitas untuk melaju ke final] di lapangan. Jangan lupa, ada tim-tim favorit seperti Real Madrid, Manchester City, Bayern Munich dan Arsenal. Mungkin ini adalah bagian yang tersulit," pungkasnya.