FBL-EUR-NATIONS-ESP-DENAFP

"Mestinya Baru Belajar Jalan, Ini Sudah Disuruh Lari" - Luis De La Fuente Ingatkan Barcelona Jangan Terlalu Buru-Buru Terhadap Perkembangan Karier Lamine Yamal

  • Jangan terburu-buru dengan perkembangan karier Yamal
  • Di usia remaja, dia sudah dijadikan tulang punggung tim
  • Mestinya baru "diajari jalan", ini sudah disuruh "lari"
  • APA YANG TERJADI?

    Pelatih Spanyol Luis de la Fuente menyatakan, sungguh penting untuk diperhatikan oleh Barcelona dan juga dirinya di timnas, mengenai perkembangan karier Lamine Yamal.

    Da la Fuente mengatakan, jangan sampai terburu-buru ingin menjadikan Yamal pemain terbaik dunia di saat dia sebenarnya baru "belajar jalan" tapi sudah disuruh "berlari".

    Seperti diketahui, di usia 17 tahun, Yamal sudah menjadi tulang punggung bagi timnas Spanyol dan Barcelona.

    Hal itu sedikit dikhawatirkan de la Fuente dan mengajak pihak Barca untuk sedikit lebih bijak dalam memperlakukan remaja penuh talenta tersebut.

  • Iklan
  • APA KATA DE LA FUENTE?

    "Lamine adalah sesuatu yang berbeda di permainan timnas. Namun, kita tidak boleh lupa bahwa dia adalah pemain yang sangat muda," tutur de la Fuente.

    "Dia itu bocah, dia berusia 17 tahun dan masih dalam fase pelatihan. Dia akan melalui momen-momen yang sangat sulit, di mana dia akan dipertanyakan," lanjut sang juru taktik.

    "Ketika Anda melihat bahwa dia memiliki sentuhan itu, saya katakan bahwa dia tersentuh oleh tongkat Tuhan, di mana dia berbeda. Anak-anak seperti ini adalah pemain yang di usia 17 tahun tidak bisa dibandingkan dengan anak-anak sebayanya," kata sang pelatih lagi.

    "Anak-anak seperti ini jauh lebih dewasa dengan tingkat tanggung jawab yang sangat penting, yang menafsirkan dan menerima setiap usulan dan situasi yang Anda usulkan ke mereka, karena mereka adalah sosok-sosok hebat," tambah de la Fuente.

  • JANGAN DISURUH LARI SAAT BARU BISA JALAN

    "Namun, saya juga melihat beberapa dari para para pemain semodel ini yang terpuruk. Jangan membuat kesalahan dengan ingin membuatnya berlari dari semestinya baru belajar jalan, Anda bisa hancur," ulas de la Fuente.

    "Anda harus mengontrol apakah Anda bermain sepakbola dengan sangat baik dan ribuan detail lainnya yang benar-benar penting," pungkasnya.

0