Sebagaimana dibeberkan Squawka, dalam sejarah Liga Champions, rentetan tak terkalahkan terpanjang sampai saat ini masih jadi milik The Red Devils, di mana mereka melalui 25 laga berturut-turut tanpa terkalahkan dalam rentang 2007-2009.
Namun, catatan impresif itu tampaknya sebentar lagi akan dinodai oleh 'Sang Tetangga Berisik'.
Torehan satu poin dari laga kontra Inter membuat Man City belum tersentuh kekalahan dalam 24 laga terakhir mereka di Liga Champions. Artinya, satu laga lagi tanpa kekalahan akan membuat mereka menyamai prestasi Man United, bahkan bisa melebihi sang rival abadi seiring musim 2024/25 masih akan berjalan panjang.