Thierry Henry menyatakan, pekerjaan sebagai pelatih bukanlah sesuatu yang mudah semudah membalik telapak tangan untuk dijalankan. Dia ragu, apakah akan kembali melatih dalam waktu dekat.
Seperti diketahui, legenda Arsenal ini baru saja mengundurkan diri dari jabatannya sebagai pelatih timnas Prancis U-23 setelah membawa pasukan Les Bleus muda meraih perak di Olimpiade 2024.
Henry mundur karena alasan pribadi, dan kini mengungkap mengapa dirinya sedikit ragu kembali berurusan dengan dunia manajerial.