AFPWOW! Kylian Mbappe Gabung Klub Super Eksklusif Lionel Messi & Cristiano Ronaldo - Makin Gacor Buat Real Madrid
Mbappe tembus 60 gol sepanjang 2025
Kylian Mbappe mencapai 60 gol untuk satu tahun kalender 2025 lewat eksekusi penaltinya dalam hasil imbang 1-1 Real Madrid kontra Girona, Senin (1/12). Sepanjang laga yang berlangsung sengit itu, ia kerap dibuat frustrasi. Mbappe terus-terusan dikepung bek lawan dan sempat gagal mencetak gol karena handball tak disengaja sesaat sebelum Girona membuka keunggulan. Madrid menguasai beberapa periode permainan, namun harus puas dengan satu poin dan membiarkan Barcelona kembali merebut puncak klasemen La Liga.
Gol penyeimbang itu punya bobot sejarah di tengah performa Los Blancos yang mengkhawatirkan, setelah memperpanjang tren tanpa kemenangan tandang. Tekanan terhadap Xabi Alonso pun meningkat, karena timnya gagal mempertahankan konsisten dalam beberapa pekan terakhir meski Mbappe tampil beringas. Girona, yang memang sering menyulitkan Madrid di Montilivi, bahkan hampir mengambil tiga poin sebelum tekanan Madrid di akhir laga mereda.
Gol Mbappe menjaga momentum El Real dalam pacuan gelar, tetapi hasil imbang ini juga mengekspos kerentanan yang lebih dalam dalam performa Madrid. Laju kencang Barca praktis mempersempit ruang kesalahan Madrid, dan ketergantungan pada sang megabintang terasa semakin besar. Pada malam yang harusnya penuh perayaan bagi Mbappe, Madrid justru pulang dengan lebih banyak pertanyaan ketimbang jawaban.
GettyMbappe bergabung dengan Messi, Ronaldo, dan Lewandowski dalam klub eksklusif
Gol ke-60 Mbappe menempatkannya sejajar dengan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Robert Lewandowski sebagai satu dari empat pemain pada abad ke-21 yang mampu mencapai angka tersebut dalam satu tahun kalender. Pencapaian ini juga monumental bagi sepakbola Prancis karena ia menjadi pemain Prancis pertama sejak Just Fontaine pada 1958 yang menorehkan 60 gol untuk klub dan negara dalam satu tahun. Pencapaian ini menggambarkan konsistensinya yang luar biasa serta transformasinya dari pemain muda berbakat menjadi sosok megabintang di Real Madrid.
Namun hal ini juga menyoroti beratnya beban yang ia pikul di Bernabeu. Kesuburannya acap kali menutupi persoalan struktural dalam tubuh tim, mengingat Real Madrid masih kesulitan menjaga stabilitas untuk menandingi Barcelona meski memiliki salah satu striker paling mematikan di dunia. Performa klub pada akhir 2025 membuat ketergantungan pada Mbappe menjadi semakin penting, terutama dalam pertandingan ketat di mana ia sering kali harus menciptakan momen pembeda sendirian.
Terlepas dari itu semua, Mbappe tetap menjadi seorang pemain yang berkembang di tengah turbulensi. Di La Liga, Liga Champions, serta pertandingan bersama timnas Prancis, Mbappe mampu menjaga efisiensi level kelas dunia baik dalam mencetak gol maupun menciptakan peluang. Konsistensi itu kini benar-benar membuatnya layak disandingkan dengan Messi dan Ronaldo dalam urusan torehan gol satu tahun kalender.
Tahun 2025 sensasional bagi Mbappe
Tahun 2025 menjadi titik balik dalam karier Mbappe. Dari yang dulunya megabintang global menjadi pusat kekuatan Real Madrid. Tahun pertamanya di Bernabeu memang berakhir tanpa trofi, namun memasuki paruh pertama 2025 ia menunjukkan performa transformatif dengan mencetak gol-gol krusial di fase gugur Liga Champions dan membangun koneksi mematikan dengan para penyerang lain milik Los Blancos.
Memasuki musim 2025–26, Mbappe melanjutkan momentumnya. Ia mencetak gol dengan ritme mengerikan dan mengambil peran kepemimpinan yang lebih besar, termasuk membimbing para talenta muda dan menjadi poros dalam sistem Xabi Alonso. Untuk Prancis, perannya juga tak kalah penting. Ia memimpin Les Bleus di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan terus menjadi penentu di pertandingan-pertandingan krusial.
Menjelang awal Desember, statistiknya menggambarkan salah satu tahun individu paling lengkap di era modern: 60 gol di semua ajang untuk klub dan negara serta deretan momen penentu yang semakin panjang — mencakup Liga Spanyol, Eropa, turnamen domestik, dan laga internasional.
Getty ImagesMbappe berusaha membantu Real Madrid mengejar Barcelona
Real Madrid kini fokus menstabilkan performa di La Liga menjelang rangkaian pertandingan musim dingin, dengan Mbappe kembali menjadi tumpuan utama lini serang. Laga tandang ke markas Athletic Bilbao di San Mames, Kamis (4/12), akan menjadi ujian apakah mereka mampu mengubah kecemerlangan individu menjadi konsistensi kolektif. Gol-gol Mbappe menjaga Madrid tetap dalam pacuan gelar, dan mereka berharap tahun bersejarah sang megabintang bisa menjadi pemicu untuk perbaikan performa menuju 2026.
Iklan

