"Apa yang terjadi dalam sepekan terakhir, dengan masuknya Michael Edwards, bisa menjadi cara untuk mencoba mempengaruhi Jurgen agar mengubah keputusannya hengkang," tutur Clark kepada William Hill.
"Dia [Edwards] berperan besar dalam mendatangkan sosok-sosok seperti Alisson, Virgil van Dijk dan Mohamed Salah ke Liverpool," katanya lagi.
"Jurgen memiliki hubungan yang hebat dengannya dan dia memberi penilaian tinggi terhadapnya," ungkapnya.
"Kelihatannya Klopp seperti orang yang selalu menepati janjinya. Akan tetapi, bahkan Sir Alex Ferguson saja mengubah jalan pikirannya mengenai pensiun, bukan? Dia melanjutkan untuk membangun tim berikutnya yang sangat sukses," ulas Clark.