Jurgen Klopp Liverpool 2023-24Getty

Jurgen Klopp Bisa Mengambil 'Peran Sir Alex Ferguson' Setelah Meninggalkan Liverpool

  • Klopp putuskan tinggalkan Liverpool
  • Namun dia dinilai bisa berperan seperti Fergie
  • Didukung untuk ubah keputusannya hengkang
  • APA YANG TERJADI?

    Mantan kapten Newcastle United Lee Clark berpendapat, alangkah lebih baik bagi Jurgen Klopp untuk tidak sepenuhnya meninggalkan Liverpool ketika musim 2023/24 rampung.

    Di mata Clark, Klopp tak perlu menjauh dari Anfield karena dia bisa diberi peran sebagaimana yang dilakukan Sir Alex Ferguson untuk Manchester United sampai saat ini.

    Sir Alex, seperti diketahui, berperan sebagai penasihat bagi Man United sampai hari ini, bahkan terkadang ikut andil dalam membentuk tim.

  • Iklan
  • APA YANG DIKATAKAN?

    "Apa yang terjadi dalam sepekan terakhir, dengan masuknya Michael Edwards, bisa menjadi cara untuk mencoba mempengaruhi Jurgen agar mengubah keputusannya hengkang," tutur Clark kepada William Hill.

    "Dia [Edwards] berperan besar dalam mendatangkan sosok-sosok seperti Alisson, Virgil van Dijk dan Mohamed Salah ke Liverpool," katanya lagi.

    "Jurgen memiliki hubungan yang hebat dengannya dan dia memberi penilaian tinggi terhadapnya," ungkapnya.

    "Kelihatannya Klopp seperti orang yang selalu menepati janjinya. Akan tetapi, bahkan Sir Alex Ferguson saja mengubah jalan pikirannya mengenai pensiun, bukan? Dia melanjutkan untuk membangun tim berikutnya yang sangat sukses," ulas Clark.

  • GAMBARAN BESAR

    Juru taktik Jerman itu membuat pengumuman sensasional dengan mengonfirmasi bahwa dirinya akan menyudahi petualangannya di kursi manajerial Anfield di pengujung musim setelah pengabdian hampir sembilan tahun.

0