Getty“Saya Akan Kembali & Liverpool Satu-Satunya Klub Untuk Saya” – Skenario Heboh Jurgen Klopp Comeback Ke Anfield!
Sikap Klopp soal kembali melatih
Jurgen Klopp menghabiskan hampir sembilan tahun sebagai nakhoda Liverpool, memimpin 491 pertandingan. Ia mengakhiri puasa gelar Liga Inggris The Reds setelah 30 tahun, mempersembahkan trofi domestik, serta membawa mereka menjuarai Liga Champions keenam.
Ia memilih memutus kontraknya lebih cepat demi rehat dari dunia kepelatihan, sebelum kemudian menerima peran sebagai kepala sepakbola global di Red Bull. Di usia 58 tahun, Klopp berulang kali menegaskan tidak memiliki rencana untuk kembali ke bangku pelatih dalam waktu dekat.
Namun, namanya hampir selalu muncul setiap kali ada lowongan di klub elite. Saat ini tidak ada kekosongan di kursi panas Anfield, dengan Arne Slot masih memegang kendali. Meski demikian, musim 2025/26 Liverpool berjalan berat, terlebih setelah belanja besar-besaran yang memecahkan rekor nasional Inggris.
Getty/GOALAkankah Liverpool tertarik jika Klopp gatal melatih lagi?
Saat ditanya apakah Liverpool akan bergerak jika Klopp menyatakan siap kembali melatih, mantan striker The Reds Stan Collymore menjawab lugas kepada GOAL: “Kalau dia tersedia, tak perlu diragukan. Saya benar-benar bisa membayangkan itu terjadi.”
“Liverpool, sebagai klub tersukses diInggris, tak punya DNA pecat-tunjuk pelatih. Itu Chelsea. Bahkan Manchester United pun belakangan cukup agresif.”
Collymore menambahkan bahwa Slot layak diberi waktu meski musim keduanya berantakan: “Kalau seorang manajer juara liga di musim pertamanya tanpa belanja, maka dia memang punya sesuatu. Mereka berhati-hati memeriksa latar belakangnya, dan dia berhasil di musim pertama. Musim kedua memang berat, ada faktor Mohamed Salah, Virgil van Dijk, adaptasi pemain baru, termasuk dua di antaranya yang memecahkan rekor transfer. Musim ketiga nanti barulah versi 2.0 yang sesungguhnya, mari kita lihat bagaimana dia tanpa Mo Salah, mari kita lihat bagaimana dia setelah [Florian] Wirtz, [Alexander] Isak, dan [Hugo] Ekitike menjalani satu musim penuh.”
“Kecuali jika di musim panas nanti Jurgen Klopp secara terbuka berkata, ‘Saya akan kembali ke sepakbola dan Liverpool satu-satunya klub untuk saya.’ Itu pasti membuat direksi Liverpool pasang telinga.”
“Kalau dia bilang, 'Saya kembali, tapi ingin tantangan baru', saya rasa Liverpool tidak akan mengejarnya. Menurut saya mereka akan memberi Arne Slot kesempatan untuk memperbaiki segalanya, karena faktanya, Slot juara Liga Inggris di musim pertamanya.”
Apa yang harus terjadi agar Klopp kembali ke Liverpool?
Collymore menambahkan: “Banyak orang idiot di internet bilang itu [juara Liga Inggris di musim debut] mudah karena [Slot] mewarisi timnya Klopp. Tak ada pemain baru, dan orang-orang idiot ini adalah orang-orang yang sama yang bilang itu pekerjaan sulit karena Jurgen Klopp sudah pergi, karena klub tak belanja, karena dia masuk ke ruang ganti penuh tokoh besar seperti Mo Salah dan Virgil van Dijk, karena karakternya tak sebesar Jurgen Klopp, mungkin hanya manajer sementara. Faktanya? Dia juara Liga Inggris.”
"Tidak bisa dua-duanya, dong. Mereka tidak bisa bilang dia jelek saat kalah, gelar liga cuma kebetulan, lalu tidak memberinya kesempatan ketika akhirnya dia mendapatkan pemain yang saya bayangkan memang rekomendasi pribadinya, yakni Wirtz, Ekitike, dan Isak.”
“Dalam pandangan saya, kalau Jurgen berkata ‘Saya akan comeback, tapi harus Liverpool atau tidak sama sekali’, maka ya, Liverpool akan mengejarnya. Tapi kalau dia bilang ingin tantangan baru dan ada tiga-empat klub lain mendekat, maka saya kira Liverpool akan membiarkannya dan memberi Arne Slot kesempatan untuk sukses.”
Getty Images SportKapan kontrak Slot di Liverpool habis?
Kontrak Slot di Anfield berlaku hingga 2027, yang berarti tersisa kurang dari 18 bulan. Musim ini ia masih membawa Liverpool bersaing di Piala FA dan Liga Champions, dan tahu betul bahwa Klopp terus menjauhkan diri dari spekulasi bahwa dirinya berubah pikiran dan ingin kembali melatih.
Iklan

