Alexis Mac Allister Jeremy DokuGetty Images

SAH! Jeremy Doku Jadi Pemain Dengan Kemampuan Dribel Lawan Tiada Duanya Sepanjang 2023!

  • Doku sah jadi pemain dengan dribel terbaik
  • Kalahkan seluruh pemain di lima liga top Eropa
  • Sudah catatkan 133 dribel sukses!
  • APA YANG TERJADI?

    Winger potensial Manchester City Jeremy Doku resmi jadi pemain dengan kemampuan dribel melewati lawan terbaik di antara seluruh pemain yang berkancah di lima liga top Eropa. Bahkan, pemain internasional Belgia tersebut unggul telak dari rival-rival terdekatnya.

  • Iklan
  • GAMBARAN BESAR

    Menurut Squawka, Doku telah mencatatkan 133 dribel sukses di hadapan lawan, angka tertinggi di lima liga top Eropa. Dia mengalahkan nama besar macam Leroy Sane-nya Bayern Munich yang 'hanya' membuat 114 dribel tuntas. Di bawah Sane, ada pilar Athletic Bilbao Nico Williams dengan catatan 110. Duo attacker berbakat Real Madrid, Vinicius Junior dan Rodrygo, melengkapi daftar lima besar dengan masing-masing mengukir 106 dan 101 dribel komplet.

  • APA SELANJUTNYA?

    Doku, winger 21 tahun yang diboyong Man City dari Rennes di musim panas kemarin, sejauh ini telah mengukir 17 penampilan bagi The Citizens di seluruh kompetisi, mengemas tiga gol dan enam assist. Aksinya akan kembali dinantikan kala Man City bentrok dengan Huddersfield di putaran ketiga Piala FA, 7 Januari mendatang.

  • ENJOYED THIS STORY?

    Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0