Bek andalan timnas Indonesia Jay Idzes turun sejak menit pertama untuk Venezia dalam hasil imbang 0-0 melawan tuan rumah Fiorentina, Senin (26/8) dini hari WIB tadi.
Setelah melewatkan pekan pembuka Serie A dalam kekalahan melawan Lazio karena akumulasi kartu, sosok berusia 24 tahun itu lantas mengukir debutnya di kasta tertinggi saat melawat ke Artemio Franchi.
Idzes bermain selama 68 menit di pertandingan semalam sebelum posisinya digantikan oleh Michael Svoboda.