Timnas Indonesia U-23 akan berjumpa Thailand U-23 pada semi-final Piala AFF U-23 2023 di Rayong Province Stadium, Kamis (24/8), pukul 20:00 WIB.
Dua tim sama-sama mendapatkan tiket empat besar setelah selesai mengarungi fase grup masing-masing dan, ironisnya, ada andil Thailand dalam meloloskan Indonesia ke semi-final. Kemenangan 2-0 TIm Gajah Perang atas Kamboja, Senin (21/8) kemarin, membantu Garuda Muda meraih predikat runner-up terbaik sekaligus memastikan Thailand menjuarai Grup A. Kini anak asuh Issara Sritaro akan menghadapi tim yang mereka bantu lolos ke empat besar.
Kondisi kedua tim cukup berbeda. Thailand sempurna di fase grup, menyapu bersih tiga kemenangan dan bahkan tak kebobolan sama sekali sembari memberondong delapan gol ke gawang lawan-lawannya.
Sementara itu armada Shin Tae-yong harus lolos ke semi-final via jalur runner-up terbaik setelah hanya mampu mengoleksi satu kemenangan dari dua pertandingan di Grup B. Indonesia U-23 ditumbangkan Malaysia U-23 2-1 sebelum menang tipis atas Timor Leste U-23 via gol tunggal Ramadhan Sananta.
