Jurgen Klopp Liverpool 2023-24Getty

Jadwal Sparta Praha Vs Liverpool: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Liverpool mengalihkan perhatian mereka kembali ke Liga Europa pada pertengahan pekan ini.

Jurgen Klopp bersumpah sebelum musim ini dimulai bahwa ia akan menganggap serius kompetisi kasta kedua Eropa tersebut dan, sejauh ini, itu terbukti benar.

The Reds lolos dari babak penyisihan grup dan sekarang bertandang ke Sparta Praha untuk leg pertama babak 16 besar.

Setelah memenangkan Piala Liga, tim asuhan Klopp sedang dalam performa menawan. Memuncaki klasemen Liga Primer dan melaju ke perempat-final Piala FA, para pemainnya pasti berusaha mengincar trofi sebanyak mungkin sebelum sosok asal Jerman itu hengkang.

Inilah semua yang perlu Anda ketahui tentang laga nanti.

  • Stadion Letna Prague general view Getty

    Kapan Jadwal Pertandingan Sparta Praha Vs Liverpool?

    Pertandingan Sparta Praha vs Liverpool
    TanggalJumat, 8 Maret 2024
    Kick-off00:45 WIB
    Venueepet Arena, Praha
  • Iklan
  • Sparta Praha's Czech midfielder #37 Ladislav Krejci celebratesGetty Images

    Cara Menonton Sparta Praha Vs Liverpool

    Leg pertama babak 16 besar Liga Europa 2023/24 antara Sparta Praha dan Liverpool akan disiarkan di SCTV & Vidio pada Jumat, 8 Maret 2024 pukul 00:45 dini hari WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV SCTV
    LIVE Streaming Vidio
  • Kabar Tim & Skuad Sparta Praha

    Trio pemain Sparta Praha kini boleh beraksi lagi di Liga Europa setelah absen dalam pertandingan leg kedua babak play-off melawan Galatasaray karena skorsing - kapten Ladislav Krejci, assister terbaik Veljko Birmancevic, dan bek kiri Matej Rynes semuanya bisa kembali.

    Namun, bek kanan Andreas Vindheim tidak dimasukkan dalam skuad knockout Liga Europa karena cedera sampai akhir musim, dan pelatih Priske terpaksa mengeluarkan bek sentral Filip Panak di babak pertama dalam hasil imbang akhir pekan dengan Slavia Praha.

    Status Panak saat ini masih belum jelas, namun Asger Sorensen dan Patrik Vydra sama-sama menunggu untuk menjadi pengganti, sementara pencetak 10 gol Jan Kuchta – yang sukses mengemas gol dalam tiga penampilan terakhirnya di Liga Europa – bakal memimpin lini depan.

    Kemungkinan Starting XI Sparta Praha: Vindahl; Vitik, Krejci, Sorensen; Preciado, Kairinen, Laci, Rynes; Birmancevic, Kuchta, Haraslin.

  • Wataru-Endo(C)Getty Images

    Kabar Tim & Skuad Liverpool

    The Reds menyambut kembalinya Darwin Nunez dalam kemenangan dramatis mereka atas Nottingham Forest di Liga Primer pada hari Sabtu yang merupakan dorongan besar bagi Klopp. Meski begitu, Liverpool tetap tanpa sejumlah pemain kunci.

    Mohamed Salah diyakini akan dinilai kondisinya pada tahap ini, sementara Alisson Becker, Trent Alexander-Arnold, Curtis Jones dan Diogo Jota semuanya akan melewatkan pertandingan nanti.

    Dengan lawatan ke Manchester City pada akhir pekan di Liga Primer, Klopp pasti akan melakukan rotasi. Banyak pemain muda yang tampil mengesankan di final Piala Liga melawan Chelsea mungkin akan menjadi starter.

    Kemungkinan Starting XI Liverpool: Kelleher; Gomez, Quansah, Van Dijk, Tsimikas; McConnell, Endo, Szoboszlai; Elliott, Gakpo, Koumas.

  • Prediksi Skor

    Sparta Praha 0-2 Liverpool

0