Big Match Napoli Real MadridGettyImage

Jadwal Napoli Vs Real Madrid: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Real Madrid dan Napoli akan beradu kekuatan dalam salah satu laga paling akbar di fase grup Liga Champions 2023/24, Rabu (4/10) dini hari WIB. Pertandingan dilaksanakan di Stadio Diego Armando Maradona.

Kedua tim dijagokan sebagai wakil Grup C di 16 besar nanti, dan mereka sama-sama mengamankan kemenangan tipis di matchday pertama lewat gol menit akhir.

Selama beberapa tahun terakhir, bertandang ke Naples menjadi sebuah tugas yang tak mudah, tetapi Los Blancos akan terbang ke Italia selatan dengan penuh rasa percaya diri setelah membanting Girona kembali ke tanah dan merenggut posisi puncak La Liga dari mereka. Sementara itu Il Partenopei juga baru saja membantai Lecce 4-0.

Di bawah, GOAL menyajikan segala informasi yang perlu Anda tahu terkait laga Napoli vs Real Madrid...

  • Kapan Jadwal Pertandingan Napoli vs Real Madrid?

    Pertandingan Napoli vs Real Madrid
    Tanggal Rabu, 4 Oktober 2023
    Kick-off 02:00 WIB
    Stadion Stadio Diego Armando Maradona, Naples
  • Iklan
  • Vidio Promo

    Siaran Langsung TV & Live Streaming Napoli vs Real Madrid

    Pertandingan Liga Champions 2023/24 antara Napoli vs Real Madrid akan disiarkan di Vidio pada Rabu, 4 Oktober 2023 pukul 02:00 dini hari WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV -
    LIVE Streaming Vidio
  • Prediksi Line-up Napoli & Kabar Tim

    Rudi Garcia tak akan bisa menurunkan Juan Jesus, Amir Rrahmani, dan Pierluigi Gollini lantaran cedera.

    Meski diejek akun TikTok resmi Napoli, Victor Osimhen tetap tajam dan memilih untuk bersikap profesional di lapangan hijau; ia telah mengoleksi lima gol dari delapan laga bagi Il Partenopei musim ini.

    Prediksi line-up Napoli (4-3-3):

    PosisiPemain
    Kiper:Meret
    Bek:Di Lorenzo, Ostigard, Natan, Olivera
    Gelandang:Anguissa, Lobotka, Zielinski
    Penyerang:Politano, Osimhen, Kvaratskhelia
  • Prediksi Line-up Real Madrid & Kabar Tim

    Eder Militao, Thibaut Courtois, dan Arda Guler masih absen, sementara David Alaba diragukan bisa tampil.

    Fran Garcia berpotensi kembali ke pos bek kiri dengan Eduardo Camavinga dimainkan sebagai gelandang murni.

    Duo Luka Modric dan Toni Kroos mungkin harus terima dicadangkan lagi, sementara Rodrygo bisa kembali sebagai penyerang, berduet dengan Vinicius Junior meski Joselu sedang garang-garangnya.

    Prediksi line-up Real Madrid (4-4-2):

    PosisiPemain
    Kiper:Kepa
    Bek:Carvajal, Rudiger, Alaba, Garcia
    Gelandang:Camavinga, Tchouameni, Valverde
    Bellingham
    Penyerang:Rodrygo, Vinicius
  • Prediksi Skor Napoli vs Real Madrid

    Napoli 0-1 Real Madrid

0