David Moyes membawa West Ham menghadapi mantan klubnya, Manchester United, sebagaimana mereka berupaya memperkecil jarak dengan tim yang berada di lima besar Liga Primer.
Sejak West Ham kembali ke Liga Primer pada 2012, kedua tim sudah berhadapan sebanyak 31 kali di semua kompetisi. The Hammers telah memenangkan dua pertemuan terakhir tetapi Setan Merah menang dalam tujuh dari delapan pertemuan sebelumnya.
Kemenangan terakhir mereka di Old Trafford terjadi dalam pertandingan Piala Liga pada September 2021. Manuel Lanzini mencetak gol kemenangan melawan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer, dan mereka akan kembali mengupayakannya ketika jumpa pasukan yang tidak konsisten pimpinan Erik ten Hag.








