Manchester City mulai kembali ke performa terbaik dan Burnley menjadi calon korban sang treble-winners saat armada Vincent Kompany bertamu ke Etihad Stadium, Kamis (1/2) dini hari WIB, di Liga Primer Inggris.
The Citizens akhirnya pecah telur di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (27/1) kemarin, saat gol telat Nathan Ake mengantarkan armada Pep Guardiola ke putaran kelima Piala FA. Man City belum terkalahkan semenjak menjadi juara Piala Dunia Antarklub di akhir 2023, dan mereka siap menerkam posisi Liverpool di puncak klasemen EPL.
Erling Haaland cs membantai Burnley 3-0 di partai pembuka musim ini, dan sejak saat itu The Clarets tunggang langgang di zona degradasi. Terakhir, mereka gagal menang secara dramatis setelah Luton menyamakan kedudukan di masa injury time.
Di bawah, GOAL menyajikan segala informasi yang perlu Anda tahu terkait laga Manchester City vs Burnley di Liga Primer Inggris (EPL)...




