Lazio Bayern Champions LeagueGetty

Jadwal Lazio Vs Bayern Munich: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Bayern Munich harus bisa bangkit dari kekalahan krusial di kancah domestik, karena kampanye armada Thomas Tuchel di fase gugur di Liga Champions dengan bertandang ke Lazio, Kamis (15/2) dini hari WIB.

Die Roten dilumat oleh pemimpin klasemen Bundesliga Bayer Leverkusen dengan skor 3-0, Minggu (11/2) kemarin. Kini mereka tertinggal lima poin dari pasukan Xabi Alonso.

Keunggulan Leverkusen memang masih tergapai, tetapi Bayern terancam mencatatkan musim nirtrofi untuk pertama kalinya semenjak 2011/12 - dan mereka mungkin harus bisa berjaya di ajang kontinental untuk mencegah petaka itu terjadi.

The Bavarians lagi-lagi tak terkalahkan di fase grup dan mendapatkan lawan yang relatif enteng di 16 besar: tim papan tengah Serie A Lazio. Setelah finis kedua di Liga Italia musim lalu, anak asuh Maurizio Sarri terseok-seok di 2023/24 dan akan menjamu tamu dari Jerman dengan berbekal posisi delapan di klasemen setelah finis kedua di Grup E yang cukup ketat.

Di bawah, GOAL menyajikan segala informasi yang perlu Anda tahu terkait laga Lazio vs Bayern Munich di Liga Champions Eropa (UCL)...

  • Kapan Jadwal Pertandingan Lazio Vs Bayern Munich?

    Pertandingan Lazio vs Bayern Munich
    TanggalKamis, 15 Februari 2024
    Kick-off03:00 WIB
    StadionStadio Olimpico, Roma
  • Iklan
  • Siaran Langsung TV & Live Streaming Lazio Vs Bayern Munich

    Pertandingan 16 besar Liga Champions (UCL) 2023/24 antara Lazio vs Bayern Munich akan disiarkan di SCTV & Vidio pada Kamis, 15 Februari 2024 pukul 03:00 dini hari WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV -
    LIVE Streaming Vidio
  • Prediksi Line-up Lazio & Kabar Tim

    Prediksi line-up Lazio (4-3-3):

    PosisiPemain
    Kiper:Provedel
    Bek:Marusic, Romagnoli, Gila, Hysaj
    Gelandang:Guendouzi, Rovella, Alberto
    Penyerang:Isaksen, Immobile, Anderson
  • Prediksi Line-up Bayern Munich & Kabar Tim

    Bayern Munich masih akan tanpa beberapa pemain kunci, seperti Kingsley Coman, Serge Gnabry, Konrad Laimer, dan Bouna Sarr. Alphonso Davies juga diragukan lantaran cedera otot.

    Prediksi line-up Bayern Munich (4-3-3):

    PosisiPemain
    Kiper:Neuer
    Bek:Mazraoui, Upamecano, Kim, Guerreiro
    Gelandang:Kimmich, Goretzka
    Sane, Muller, Musiala
    Penyerang:Kane
  • Prediksi Skor Lazio Vs Bayern Munich

    Lazio 0-2 Bayern Munich

0