Hakan Calhanoglu Monza Inter Serie AGetty

Jadwal Inter Milan Vs Lazio: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Pasukan Simone Inzaghi akan berpartisipasi di Riyadh, setelah meraih gelar Coppa Italia musim lalu, dan mereka menghadapi klub ibu kota, yang menjadi runner-up di kampanye Serie A 2022/23.

Inzaghi seharusnya tidak berminat untuk memberi jalan bagi mantan timnya ketika Inter menghadapi Lazio untuk memperebutkan tempat di final Piala Super melawan Napoli di Arab Saudi.

Pemenang tahun lalu — Nerazzurri mengalahkan AC Milan 3-0 di final — kembali ke kompetisi yang mengusung format baru berisi empat tim untuk pertama kalinya, dan mereka berharap untuk sekali lagi memenangkan piala.

Sementara itu, Lazio harus tampil luar biasa mengingat mereka selalu kalah melawan Inter dalam dua pertemuan terakhir, termasuk takluk 2-0 di Olimpico pada pertengahan Desember.

  • Immobile Bisseck Lazio Inter 2023Getty

    Cara Menonton Inter Milan Vs Lazio

    Semi-final Piala Super Italia antara Inter Milan dan Lazio bisa disaksikan di TVRI pada Sabtu, 20 Januari 2024 pukul 02:00 WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TVTVRI
    LIVE Streaming-
  • Iklan
  • Kapan Jadwal Pertandingan Inter Milan Vs Lazio?

    PertandinganInter Milan Vs Lazio
    TanggalSabtu, 20 Januari 2024
    Kick-off02:00 WIB
    VenueKing Saud University, Riyadh
  • Kabar Tim & Skuad Inter Milan

    Juan Cuadrado yang mengalami masalah tendon Achilles dan harus absen hingga Maret adalah satu-satunya kekhawatiran Inter mengenai cedera menjelang pertemuan dengan Lazio.

    Meski Inzaghi memuji komitmen Marko Arnautovic dan Alexis Sanchez, bos Nerazzurri itu bakal memainkan Marcus Thuram bersama dengan Martinez di lini depan.

    Kemungkinan Starting XI Inter Milan: Sommer; Bisseck, De Vrij, Bastoni; Darmian, Frattesi, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Martinez.

  • Kabar Tim & Skuad Lazio

    Pasukan Maurizio Sarri menghadapi masalah absensi atau kebugaran: Patric absen karena cedera bahu saat melawan Lecce, Taty Castellanos menepi sekitar seminggu, dan Mattia Zaccagni diragukan tampil karena harus bermain dengan suntikan pereda nyeri di kakinya dalam beberapa pertandingan terakhir.

    Ciro Immobile kesulitan mencetak gol musim ini, hanya menjaringkan empat gol di Serie A, dan sang penyerang belum pernah mencatatkan namanya di papan skor sejak brace-nya di Liga Champions melawan Celtic pada akhir November.

    Kemungkinan Starting XI Lazio: Provedel; Lazzari, Fuentes, Romagnoli, Pellegrini; Guendouzi, Vecino, Alberto; Pedro, Immobile, Anderson.

  • Prediksi Skor

    Inter Milan 2-0 Lazio

0