Inggris kembali ke Wembley untuk terakhir kalinya sebelum terbang ke Jerman untuk Euro 2024, dengan Islandia sebagai agenda berikutnya.
Gareth Southgate mendapati pasukannya mengatasi Bosnia & Herzegovina di uji coba yang digelar di St. James' Park pada hari Senin, menang 3-0 dengan tim yang sebagian besar masih eksperimental.
Bos The Three Lions itu perlu mengambil keputusan besar dalam beberapa hari mendatang, mengingat ia harus merampingkan lagi daftar 33 pemain sementara yang dia panggil menjadi hanya 26 nama pada Sabtu 8 Juni untuk turnamen tersebut.
Lantaran ini adalah pertandingan terakhir sebelum mereka menghadapi Serbia di Gelsenkirchen pada Minggu 16 Juni, Southgate diperkirakan akan menampilkan materi yang lebih kuat untuk melawan Islandia.
Inggris adalah salah satu favorit untuk Euro dan akan menarik untuk melihat apakah mereka akhirnya dapat berprestasi di turnamen yang digadang-gadang bakal menjadi yang terakhir bagi Southgate.
Inilah semua yang perlu Anda ketahui untuk pertandingan nanti...
Italia harus puas dengan skor imbang 0-0 saat menjamu Turki di laga uji coba jelang persiapan terjun ke Euro 2024.
Di pertandingan yang digelar Stadio Renato Dall'Ara semalam, kedua tim memaksimalkan duel ini sebagai eksperimen, dengan masing-masing melakukan enam pergantian pemain.
Pada akhirnya, tidak ada gol yang tercipta di Bologna sebagaimana kedua tim memulai persiapannya untuk turnamen musim panas.




