Pep Guardiola Manchester City 2023-24Getty Images

Jadwal Everton Vs Manchester City: Live Streaming & Siaran Langsung TV, Prediksi Skor

Everton kalah 2-1 di markas Tottenham Hotspur pada hari Sabtu dalam pertandingan yang disebut manajer Sean Dyche "luar biasa" meski kalah. Terlepas hasil akhir tidak sesuai harapan, Dyche merasa timnya menampilkan performa yang bisa mereka "banggakan".

Sekarang mereka bertemu Manchester City yang ingin kembali menjadi yang terdepan, sebagaimana mereka baru saja pulang dari Arab Saudi dengan membawa trofi Piala Dunia Antarklub FIFA.

The Sky Blues tidak begitu menonjol di liga dengan hasil mereka akhir-akhir ini — hanya meraih satu kemenangan di Liga Primer dari lima pertandingan sebelum berangkat ke Piala Dunia Antarklub.

Meski begitu, City akan berusaha untuk menebusnya dan tim Everton yang bangkit kembali pasti akan melakukan yang terbaik untuk menunda upaya pasukan Pep Guardiola kembali ke puncak klasemen.

  • Amadou Onana Everton 2023-24Getty

    Cara Menonton Everton Vs Manchester City

    Lanjutan Liga Primer Inggris 2023/24 antara Everton dan Manchester City bisa disaksikan di layanan live streaming Vidio pada Kamis, 28 Desember 2023 pukul 03:15 WIB.

    Simak jadwal TV selengkapnya di sini.

    Siaran Langsung/LIVE TV-
    LIVE StreamingVidio
  • Iklan
  • Goodison Park Everton viewGetty Images

    Kapan Jadwal Pertandingan Everton Vs Manchester City?

    PertandinganEverton Vs Manchester City
    TanggalKamis, 28 Desember 2023
    Kick-off03:15 WIB
    VenueGoodison Park, Liverpool
  • Dominic Calvert-Lewin Everton 2023-24Getty

    Kabar Tim & Skuad Everton

    Idrissa Gueye absen karena cedera yang dideritanya saat kalah 2-1 di Tottenham, dengan Andre Gomes akan menjadi starter di lini tengah.

    Dele Alli juga absen sementara Ashley Young, Abdoulaye Doucoure dan Seamus Coleman akan dinilai kondisinya.

    Kemungkinan Starting XI Everton: Pickford; Patterson, Tarkowski, Branthwaite, Mykolenko; Harrison, Gomes, Onana, Garner, McNeil; Calvert-Lewin.

  • Jack Grealish Man City 2023-24Getty Images

    Kabar Tim & Skuad Manchester City

    Rodri mengalami cedera lutut saat mengalahkan Fluminense di final Piala Dunia Antarklub, namun ia akan baik-baik saja untuk memulai di sini.

    Kevin De Bruyne, Erling Haaland dan Jeremy Doku diragukan tampil dari kubu tamu.

    Kemungkinan Starting XI Manchester City: Ederson; Walker, Stones, Dias, Gvardiol; Rodri, Kovacic; Foden, Silva, Grealish; Alvarez.

  • Prediksi Skor

    Everton 1-3 Manchester City

0