Chelsea akan menjamu Leicester City, tim yang tahun lalu degradasi dari Liga Primer Inggris, pada ajang perempat-final Piala FA 2023/24, Minggu (17/3).
Laga ini teramat krusial bagi Mauricio Pochettino. Masa depannya di kursi panas Stamford Bridge dipertaruhkan, setelah secara memalukan gagal menjuarai Piala Liga melawan Liverpool yang compang-camping di final. Peringkat The Blues di klasemen pun tak jauh lebih baik di musim lalu, dan saat ini mereka masih terjebak di luar 10 besar meski mengalahkan Newcastle United 3-2, tengah pekan kemarin.
Leicester City sejatinya membuka musim ini dengan gemilang; 16 kemenangan beruntun di 16 pertandingan perdana Championship 2023/24. Namun keunggulan mereka di klasemen terkikis pelan tapi pasti. Setelah tiga kekalahan berturut-turut, mereka hanya berjarak tiga poin dari Leeds United selaku pesaing terdekat.
Di bawah, GOAL menyajikan segala informasi yang perlu Anda tahu terkait Chelsea vs Leicester City di Piala FA...




