Chelsea akan menjamu Brighton & Hove Albion, yang merupakan salah satu dari empat tim yang belum terkalahkan di Liga Primer Inggris, Sabtu (28/9) ini.
Boleh dibilang, pertandingan ini akan menjadi ujian terberat Enzo Maresca semenjak dibungkam Manchester City 2-0 pada pekan pembuka. Namun, harus diakui bahwa The Blues asuhan mantan pelatih Leicester City itu telah menunjukkan tanda-tanda kemajuan.
Cole Palmer cs tak terkalahkan di kancah domestik sejak saat itu dan, meski memang jadwal mereka terhitung lebih ringan, tim lapis kedua Chelsea menunjukkan kelasnya dengan membantai Barrow 5-0 di Piala Liga Inggris. Berbekal kemenangan 3-0 atas West Ham United di laga Liga Primer Inggris terakhir, tentu Chelsea akan menyambut Brighton asuhan Fabian Hurzeler dengan penuh percaya diri.
Tetapi Maresca harus waspada, pasalnya Hurzeler, pelatih 31 tahun juara 2. Bundesliga bersama St. Pauli musim lalu, juga memiliki catatan positif bersama tim barunya. Selain belum kalah di semua kompetisi, Brighton juga sempat mengimbangi 10 pemain Arsenal dan mempermalukan Manchester United dengan skor 2-1 pada prosesnya. Kehilangan Joao Pedro lantaran cedera memang akan memengaruhi peluang The Seagulls di Stamford Bridge, tetapi Brighton bukan tim yang bergantung pada satu pemain saja mengingat Danny Welbeck juga terbukti gacor dengan koleksi tiga gol serta satu assist dalam lima laga EPL.
Di bawah, GOAL menyajikan segala informasi yang perlu Anda tahu terkait laga Chelsea vs Brighton & Hove Albion di Liga Primer Inggris (EPL) 2024/25...